Pilrek Unand: Kemandirian Bangsa Jadi Tujuan Henmaidi

Pilrek Unand: Kemandirian Bangsa Jadi Tujuan Henmaidi

Henmaidi menyampaikan visi misi (Foto: Hery Sikumbang)

Langgam.id—Calon rektor Universitas Andalas (Unand) periode 2019-2023 Henmaidi menekankan kemandirian bangsa sebagai tujuan akhir dari pencapaian kinerjanya.

“Unand ini didirikan untuk kejayaan bangsa. Inovasi tempatnya di perguruan tinggi, sehingga mencapai cita-cita kemandirian dan kejayaan bangsa,” katanya dalam pencapaian visi misi, Selasa (14/5/2019).

Dosen Teknik Industri dan juga dikenal sebagai trainer ini maju dalam pemilihan calon rektor Unand periode 2019-2023 dengan mengusung visi “Menuju perguruan tinggi yang terkemuka dan bermartabat untuk kemandirian bangsa”.

Pria kelahiran Payakumbuh, 20 Mei 1970 ini memprioritaskan pencapaian visi misi Unand tersebut dengan peningkatkan tata kelola perguruan tinggi berbasis GUG, tata kelola yang unggul (excellent university governance) serta mampu beradaptasi dengan perubahan.

“Kalau target, Unand sudah hebat. Saya targetkan Unand lima besar nasional pada 2023 dan 500 peringkat Asia versi QS WUR,” ujarnya.

Beberapa program yang ia tawarkan antara lain pengembangan dan penguatan program studi, peningkatan dukungan untuk mahasiswa kurang mampu, peningkatan kualitas dan inovasi pembelajaran, peningkatan optimalisasi pelayanan perpustakaan dan laboratorium, dan pembinaan softskill, karakter, dan prestasi mahasiswa.

Selian itu, juga penguatan kompetensi lulusan dalam kewirausahaan dan pengembangan industri kreatif, penguatan internasionalisasi, pengabdian pada masyarakat, riset dan kerjasama, dan kualitas tata kelola sistem manajemen univeritas.

Selanjutnya, Henmaidi juga menekankan pada optimalisasi sistem penjaminan mutu akademik, kompetensi dan kualitas tenaga pendidik, kualitas lingkungan belajar, integrasi sistem informasi manajemen, manajemen kinerja, pengawasan internal, pengelolaan aset, dan peningkatan kapasitas RS Unand.

Baca Juga

Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
UNAND Sekarang Punya Magister Manajemen Bencana
UNAND Sekarang Punya Magister Manajemen Bencana