Pencari Madu di Limapuluh Kota Nyaris Jatuh dari Atas Pohon Setinggi 30 Meter

Berita 50 Kota - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Seorang pencari madu lebah nyaris jatuh dari atas pohon di Limapuluh Kota.

Kondisi korban setelah berhasil dievakuasi. [foto: IG @basarnas50 kota]

Berita 50 Kota – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Seorang pencari madu lebah nyaris jatuh dari atas pohon di Kabupaten Limapuluh Kota.

Langgam.id – Seorang pencari madu lebah nyaris jatuh dari atas pohon di Nagari Halaban, Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (24/3/2022). Korban diketahui bernama Epi (45).

Komandan Pos SAR Limapuluh Kota, Robi Saputra menyebutkan, pihaknya yang mendapat laporan dari warga langsung menuju ke lokasi. Namun sesampainya di lokasi, korban telah dievakuasi.

“Dievakuasi tadi oleh warga. Jadi korban mengambil madu lebah nyaris jatuh lalu tersangkut,” kata Robi dihubungi langgam.id, Kamis (24/3/2022).

Saat di atas pohon, kata Robi, korban sempat syok sehingga tidak dapat turun sendiri. Kemudian dievakuasi warga dan berhasil selamat.

Baca juga: 11 Rumah di Kabupaten Limapuluh Kota Rusak Berat Dampak Gempa Pasbar

“Pohon yang dinaiki kurang lebih 30 meter. Sekarang sudah berhasil dievakuasi warga. Kami tadi diperjalanan, karena estimasi jarak waktu tempuh 30 menit lebih,” ujarnya.

Dapatkan update berita 50 Kota – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Rekap Bencana BPBD Sumbar:  4 Kabupaten/Kota Terdampak Banjir-Longsor
Rekap Bencana BPBD Sumbar: 4 Kabupaten/Kota Terdampak Banjir-Longsor
Semen Padang FC akhirnya memetik kemenangan penting usai menumbangkan Persijap Jepara pada Kamis (20/11/2025) di Stadion Bumi Kartini. 
Semen Padang FC Raih Kemenangan Perdana di Era Dejan Antonic, Akhiri Tren Kekalahan Beruntun
Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Semen Padang FC kalah 0-2 saat menjamu Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Kalah, Pelatih Soroti Performa Pemain
Rahmah El Yunusiyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang
Rahmah El Yunusiyyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang Raih Gelar Pahlawan
Pengurus KONI Sumbar resmi dilantik, Rabu (5/11/2025). Salah satu pengurus diketahui adalah Plt Ketua DPW PSI Sumbar Taufiqur Rahman
Susunan Pengurus KONI Sumbar: Plt Ketua PSI Sumbar Jabat Waketum