Pemko Padang Bangun 5 Kantor Lurah Tahun Ini

Kantor Lurah padang, padang tenaga, lelang jabatan

Balai Kota Padang. (Foto: ist)

Langgam.id - Pemerintah Kota Padang membangun lima kantor lurah sepanjang 2020 ini, dan sebanyak dua kantor sudah selesai.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKPP) Kota Padang Tri Hadiyanto menyebutkan pihaknya membangun 5 kantor lurah di tahun 2020 ini.

"Dua di antaranya sudah selesai dibangun dan sudah diresmikan oleh Pak Walikota, yaitu Kantor Lurah Ganting Parak Gadang dan Kantor Lurah Kampung Baru," dikutip langgam dari laman resmi pemda, Senin (31/8/2020).

Ia mengatakan lima kantor lurah yang dibangun itu antara lain Kantor Lurah Ganting Parak Gadang, Kantor Lurah Kampung Baru, Kantor Lurah Alai Parak Kopi, Kantor Lurah Lambung Bukik dan Kantor Lurah Parak Gadang Timur.

Sisanya sebanyak 3 kantor lurah lagi masih dalam tahap pengerjaan. “Mudah-mudahan dalam tahun ini ketiga kantor tersebut selesai pembangunannya,” sebut Tri.

Tri menambahkan, pada tahun 2021 mendatang juga akan dibangun dua kantor lurah lagi dan dua kantor camat yakni Kantor Camat Padang Timur dan Kantor Camat Padang Barat. (*/HFS)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang