Pasangan Nasrul Abit-Indra Catri Kantongi Nomor Urut 2 di Pilgub Sumbar

Nomor Urut Nasrul, Pengumunan pencalonan Nasrul Abit dan Indra Catri sebagai pasangan Cagub dan Cawagub Sumbar dari Partai Gerindra. (Foto: Rahmadi)

Pengumunan pencalonan Nasrul Abit dan Indra Catri sebagai pasangan Cagub dan Cawagub Sumbar dari Partai Gerindra. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - KPU Sumatra Barat hari ini melakukan pengundian nomor urut pasangan calon pemilihan gubernur dan wakil gubernur. Dalam pengundian itu, pasangan Nasrul Abit-Indra Catri mendapat nomor urut 2.

Pengundian nomor urut dilakukan di Hotel Grand Inna Muara Padang, Kamis (24/9/2020). Pasangan ini mendapat giliran kedua untuk mengambil nomor urut yang tersimpan dalam wadah kaca.

Nomor irut itu diambil langsung oleh Nasrul Abit. Saat dibuka dan diperlihatkan, kertas yang diambil menampilkan angka 2.

Baca juga: Dapat Giliran Pertama, Mahyeldi-Audy Kantongi Nomor Urut 4 Pilgub Sumbar

Pleno pengundian nomor urut ini dilakukan secara terbatas dan mengikuti protokol kesehatan. KPU Sumbar juga membatasi jumlah undangan yang hadir dalam pleno ini.

Sebelumnya, KPU Sumbar telah menetapkan empat pasangan calon untuk pilgub Sumbar 2020. Mereka adalah Mahyeldi-Audy Joinaldy, Nasrul Abit-Indra Catri, Mulyadi-Ali Mukhni dan Fakhrizal-Genius Umar.

Secara keseluruhan, terdapat 48 pasangan dalam seluruh pilkada di Sumbar tahun ini. Awalnya terdapat 49 pasangan yang mendaftar, namun satu pasangan di pilkada Kota Solok dinyatakan gugur karena tak lolos tes kesehatan. (Rahmadi/ABW)

Baca Juga

Jelang tahapan pemungutan dan penghitungan suara, KPU Sumbar menggelar sosialisasi terkait regulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada
Minimalisir Pemungutan Suara Ulang, KPU Sumbar Gencar Sosialisasi Pilkada
KPU Sumatra Barat (Sumbar) tengah mempersiapkan mitigasi TPS di daerah rawan bencana erupsi Marapi dan pemetaan daerah blank spot
KPU Siapkan Mitigasi TPS Kawasan Marapi dan Pemetaan Daerah Blank Spot di Pilkada 2024
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar menggelar nonton bareng film berjudul Tepatilah Janji di Bioskop CGV Padang. Kegiatan ini digelar guna meningkatkan partisipasi
Targetkan Partisipasi 75 Persen di Pilkada, KPU Sumbar Edukasi Pemilih Melalui Film
Pelaksana Harian Ketua KPU Sumbar, Jons Manedi mengatakan bahwa masih ada waktu 46 hari menjelang Pilkada Serentak di Sumatra Barat.
KPU Sumbar Jadwalkan 2 Kali Debat Publik, 13 dan 20 November 2024