Pasaman Diterjang Banjir 3 Hari Beruntun, 237 Jiwa Terdampak

Pasaman Diterjang Banjir 3 Hari Beruntun, 237 Jiwa Terdampak

Sumber Foto : Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman

Langgam.id - Ratusan jiwa di Pasaman, Sumatera Barat terdampak banjir bandang yang terjadi 3 hari berturut-turut sejak Sabtu (14/10/2023) hingga Senin (16/10/2023). BPDB mencatat, hingga saat ini 237 jiwa terdampak akibat peristiwa tersebut.

Kejadian itu menimpa satu kenagarian dan 3 jorong, yakni Nagari Durian Tinggi, Kecamatan Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman dengan jorong yang terdampak yaitu Jorong Tampang, Kampung Lua, serta Kampung Lintang.

"Banjir bandang terjadi selama 3 hari berturut. Sejauh ini ada 237 jiwa dengan 103 KK terdampak," tutur Kalaksa BPBD Pasaman Alim Bazar, dihubunggi langgam.id, Selasa, (17/10/2023).

Lanjutnya, banjir dipicu akibat curah yang hujan tinggi hingga menyumbat beberapa saluran air. Tinggi air bervariasi, mulai dari 30 hingga 60 cm.

"Untuk korban jiwa yang meniggal dunia tidak ada. Hanya saja ada beberapa warga kita mengalami luka ringan, tetapi sudah diobati," tuturnya.

Katanya, saat ini air sudah surut, pihaknya bersama masyarakat sudah mulai membersihkan sisa-sisa material banjir hingga membersihkan saluran air yang tersumbat seperti potongan-potongan kayu yang terdapat di bawah jembatan.

"Sebagian warga sudah kembali ke rumahnya untuk membersihkan material banjir. Sebagain masih ada yang mengungsi ketempat sanak saudara mereka," lanjutnya.

"Sekarang di sini sudah tidak hujan. Cuaca cerah berawan," sebutnya.

Alim Bazar juga menghimbau kepada warga untuk selalu berhati-hati terutama pada saat curah hujan tinggi yang disertai angin kencang.

"Kita menghimbau kepada semua warga untuk selalu berhati-hati apabila cuaca buruk dan jangan membuang sampah sembarangan apalagi ke sungai," pungkasnya. (*/Yh)

Baca Juga

Semen Padang FC mengakhiri puasa menang di kandang, Stadion H Agus Salim, Padang. Dalam laga di Stadion H. Agus Salim, pada pekan 23 BRI
Semen Padang 'Pecah Telur' Menang di Kandang
Satu korban kecelakaan motor yang menabrak truk di Jalan Raya Indarung, di depan Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, Kelurahan Indarung,
Satu dari Empat Korban Motor Tabrak Truk di Indarung Meninggal Dunia
Motor Berpenumpang Empat Orang Tabrak Truk di Indarung
Motor Berpenumpang Empat Orang Tabrak Truk di Indarung
Polisi menetapkan A, remaja 17 tahun ini sebagai tersangka atau anak berkonflik dengan hukum karena terbukti telah membakar rumah warga
Curiga Masih Muda Sudah AKP, Polisi Gadungan Diamankan Warga di Limapuluh Kota
Polda Sumbar menyampaikan gugatan keberatan terhadap LBH Padang ke PTUN. Gugatan tersebut dilayangkan pasca putusan Komisi Informasi
Polda Sumbar Ajukan Gugatan Keberatan ke PTUN Soal Kasus Afif, Ini Tanggapan LBH Padang
Ikuti Wisuda di UNAND, Wagub Sumbar Audy Kini Miliki 8 Gelar Akademik
Ikuti Wisuda di UNAND, Wagub Sumbar Audy Kini Miliki 8 Gelar Akademik