Pansel Tetapkan 21 Calon Pengisi Kekosongan 7 Kepala OPD di Padang

anugerah-meritokrasi-2022-manajemen-asn-padang-predikat-baik

anugerah-meritokrasi-2022-manajemen-asn-padang-predikat-baik

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pansel Tetapkan 21 Calon Pengisi Kekosongan 7 Kepala OPD di Padang.

Langgam.id - Panitia Seleksi (Pansel) terbuka menetapkan 21 nama calon kepala dinas di tujuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup pemerintah Kota Padang. Wali kota akan memilih satu nama untuk masing-masing Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama itu.

Ketua Pansel Arfian mengatakan, panitia menetapkan tiga nama terbaik untuk satu OPD dari seluruh tahapan seleksi yang dilakukan. Total formasi yang akan diisi ada tujuh kepala OPD.

"Telah ditetapkan tiga nama terbaik. Hari ini akan turun nama-nama itu resmi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)," kata Arfian, Kamis (24/2/2022).

Tiga nama terbaik di masing-masing formasi jabatan tersebut selanjutnya akan diserahkan kepada Wali Kota Padang untuk kemudian ditetapkan sebagai calon kepala dinas yang akan dilantik.

Arfian berharap dalam minggu ini semua nama ditetapkan oleh Wali Kota untuk kemudian diumumkan dan dilantik menjadi pejabat definitif. Namun hal itu tergantung wali kota Padang.

"Mudah-mudahan dalam minggu ini ditetapkan oleh wali kota. Sehingga minggu depan kita bisa langsungkan pelantikan, atau awal Maret kita lakukan pelantikan," tuturnya.

Sementara untuk nama-nama tiga terbaik di masing-masing formasi calon kepala dinas tersebut, yaitu untuk calon Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Padang adalah Armizoprades, Desmon Danus, dan Raf Indria.

Calon Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang adalah Eka Putra Buhari dan Eri Sendjaya. Kemudian calon Kepala Dinas Sosial Kota Padang adalah Afrialdi Masbiran, Ances Kurniawan dan Elfian Putra Ifadi.

Selanjutnya calon Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang adalah dr. Herlin Sridiani, dr. Melinda Wilma dan dr. Srikurnia Yati.

Untuk calon Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang yakni Indra Noferi, Jovi Satrios, dan Yudi Indra Syani.

Kemudian calon Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang yakni Ferri Erviyan Rinaldy, Harnoldi dan Rita Engleni.

Baca juga: Target Dilantik Akhir Februari, Pemko Padang Umumkan Nama Calon Kepala OPD

Terakhir, calon Kepala Disdukcapil Kota Padang yakni Fauzan Ibnovi, Heni Puspita Bustani dan Teddy Antonius.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Tercatat ada 665.126 daftar pemilih tetap (DPT) akan memberikan suaranya di 1.487 TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang tersebar di 11 kecamatan
KPU Padang Targetkan Partisipasi Pemilih 77,5 Persen di Pilkada 2024
Kebakaran melanda sebuah rumah di Jalan Komplek Kehakiman, Cengkeh Blok G, Kota Padang, pada Jumat (15/11/2024). Kejadian tersebut dilaporkan pada pukul 12.43 WIB
Satu Rumah Hangus Terbakar di Cengkeh Padang, Kerugian Capai Rp800 Juta
Kebakaran besar menghanguskan 10 rumah semi permanen di kawasan Komplek Wisma Utama Tepi Air, RT 01 RW 03, Kelurahan Parak Laweh Pulau Aia Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung
Kebakaran Hanguskan 10 Rumah di Parak Laweh, Seorang Balita Alami Luka Bakar
Bawaslu memilih Padang Barat sebagai Kampung Pengawasan Partisipatif untuk Pilkada yang akan berlangsung pada 27 November 2024 nanti.
Padang Barat Dipilih Sebagai Kampung Pengawasan Partisipatif, Ini Alasannya
Kebakaran terjadi di kawasan pemukiman padat di Kelurahan Bungus Selatan, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Sabtu (26/10/2024)
Kebakaran di Bungus Selatan, Satu Rumah Hangus Terbakar, Sembilan Orang Mengungsi
Turnamen Piala Wali Kota Padang Electronic Sport (E-Sport) Series Padang resmi dibuka oleh Pj Wali Kota Padang, Andree Algamar
Buka Turnamen E-Sport, Pj Wako Padang: Sebagai Langkah Cegah Kenakalan Remaja