Rektor UNP Ganefri Sebut Didekati Partai untuk jadi Calon Wagub Sumbar

Rektor UNP Ganefri

Rektor UNP Ganefri (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) Ganefri mengakui didekati sejumlah partai untuk jadi calon wakil gubernur Sumatra Barat (Sumbar).

"Ada memang yang meminta. Ada, sebagai wagub. Sebagai wagub paling banyak," katanya saat diwawancarai di Aula Gubernuran Sumbar, Padang, Senin, (14/10/2019).

Meski ada yang meminta dan sudah disebut-sebut jadi salah satu bakal calon dalam pemilihan gubernur dalam Pilkada 2020 mendatang, namun Ganefri belum ada keinginan. Dia mengaku dalam bidang pendidikan sebagai akademisi adalah passion-nya.

"Kita bukan tidak mau, tapi bukan passionlah. Tapi kalau ada disebut, ya Alhamdulillah. Itu kan untuk UNP juga," katanya

Ganefri mengaku masih berkonsentrasi menjalankan tugas di UNP. "Lewat UNP yang merupakan institusi besar kita mengabdi. Sumbar sangat bergantung dengan UNP, karena dia akan melahirkan para pendidik dan profesional. Kalau salah didik Sumbar susah juga nanti," katanya.

Ketika ditanya partai apa saja dan berapa yang mendekat dia tidak mau merinci. "Itu personal lah ya, kita belum ada pembicaraan yang detail. Yang jelas ada yang mendekat," katanya. (Rahmadi/HM)

Baca Juga

Forum Terbuka Penyajian Kertas Kerja Bakal Calon (Balon) Rektor Universitas Negeri Padang periode 2024-2029 dilaksanakan di Auditorium UNP,
4 Guru Besar Bedah Visi dan Misi 11 Bakal Calon Rektor UNP
Gedung Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Negeri Padang (UNP) Kampus Bukittinggi rencananya akan diresmikan oleh Presiden
Presiden Bakal Resmikan Gedung Fakultas Kedokteran UNP Mei Nanti
Forum Terbuka Penyajian Kertas Kerja Bakal Calon (Balon) Rektor Universitas Negeri Padang periode 2024-2029 dilaksanakan di Auditorium UNP,
MWA Tetapkan 11 Bakal Calon Rektor UNP, Ini Nama-namanya
Forum Terbuka Penyajian Kertas Kerja Bakal Calon (Balon) Rektor Universitas Negeri Padang periode 2024-2029 dilaksanakan di Auditorium UNP,
12 Akademisi Bakal Ikuti Pemilihan Rektor UNP, Siapa Saja?
Program Studi di Luar Kampus Utama Universitas Negeri Padang (PSDKU UNP) rencananya akan dibuka di Kabupaten Kepulauan Mentawai.
UNP Bakal Buka Prodi PGSD di Mentawai, Gubernur: Sesuai dengan Kebutuhan Daerah
Mahasiswa UNP Serukan Pemilu Jurdil
Mahasiswa UNP Serukan Pemilu Jurdil