Masuki Fase Bulan Baru, Wilayah Padang dan Pesisir Selatan Berpotensi Banjir Rob

Masuki Fase Bulan Baru, Wilayah Padang dan Pesisir Selatan Berpotensi Banjir Rob

Banjir rob yang melanda kawasan Tabing Padang tahun lalu. [Foto: Dok. Langgam.id]

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Masuki Fase Bulan Baru, Wilayah Padang dan Pesisir Selatan Berpotensi Banjir Rob.

Langgam.id - Dua wilayah pesisir pantai di Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi terjadi banjir rob yaitu Kota Padang dan Kabupateb Pesisir Selatan. Masyarakat diimbau untuk waspada akibat dari naiknya air laut tersebut.

Kepala BMKG Stasiun Maritim Teluk Bayur Syafrizal mengatakan, banjir rob terjadi akibat memasuki fase bulan baru pada tanggal 30 Mei 2022. Fenomena itu berpotensi menyebabkan terjadinya peningkatan ketinggian pasang air laut.

Berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang surut, banjir pesisir (rob) berpotensi terjadi di wilayah pesisir 15 provinsi di Idonesia pada tanggal 30 Mei hingga 07 Juni 2022, diantaranya terjadi di pesisir pantai Sumbar.

"Untuk potensi di wilayah pelayanan Teluk Bayur, berdasarkan rekam kejadian sebelumnya, terdapat potensi rob di wilayah pesisir Kota Padang tepatnya di sekitar kawasan Kecamatan Padang Barat," katanya, Senin (30/5/2022).

Selanjutnya, untuk wilayah kabupaten kota lainnya di Sumbar, tercatat sebagian daerah pesisir di Kabupaten Pesisir Selatan. Daerah tersebut juga pernah mengalami rob sehingga potensi rob bisa terjadi kembali di wilayah tersebut.

Potensi banjir pesisir atau banjir rob diprediksi berlangsung dengan waktu yang berbeda di tiap wilayah. Kondisi ini secara umum dapat mengganggu aktivitas keseharian masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti aktivitas bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta aktivitas tambak garam dan perikanan darat.

Baca juga: Banjir Rob 3 Hari, BPBD Padang: Dapur Warga Rusak

Pihaknya mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan siaga mengantisipasi dampak dari pasang maksimum air laut serta memperhatikan update informasi cuaca maritim dari BMKG melalui.

"Masyarakat dihimbau waspada dan siaga dalam mengantisipasi dampak dari banjir rob," katanya.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Seorang remaja yang terseret ombak di Pantai Ujung Batu, Kelurahan Pasie Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, pada dua hari lalu
Remaja Terseret Ombak saat Mandi di Pantai Ujung Batu Padang Ditemukan Meninggal
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Pesantren Taruna Rabbani di Solok Temukan Kloning Gas, 100 Persen Organik
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang
Lion Air Gunakan Pesawat Berusia 5-7 Tahun untuk Angkut Jemaah Haji Embarkasi Padang