Link Siaran Langsung Debat Cagub-Cawagub Sumbar Malam Ini

cagub pilkada

Paslon Pilgub Sumbar. (Instagram KPU Padang)

Langgam.id - Empat pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumatra Barat malam ini akan mengikuti debat cagub perdana malam ini. Mereka akan beradu gagasan tentang ekonomi, sumber daya alam dan lingkungan. yang bisa disaksikan masyarakat dalam siaran langsung (live streaming)

Debat tersebut akan disiarkan secara langsung oleh TVRI Sumatra Barat pada Senin (23/11/2020) pukul 21.00 WIB. Imam Priyono dipilih sebagai pemandu debat perdana ini. Acara tersebut juga disiarkan secara langsung di channel YouTube TVRI Sumatra Barat dan di laman media sosial TVRI Sumbar.

KPU Sumbar mengimbau agar masyarakat menonton acara debat empat pasangan calon di pilgub tersebut. Sehingga nantinya dapat mengetahui bagaimana penjelasan para calon sebelum memastikan pilihan pada hari pencoblosan.

“Kita berharap supaya masyarakat mengikuti debat ini, sehingga masyarakat menjadi paham betul dan mengenali penguasaan para pasangan calon tentang masalah yang ada di Sumbar,” kata Komisioner KPU Sumbar Izwaryani.

Debat cagub dilakukan dengan durasi 150 menit, terdiri dari 120 menit untuk segmen debat, dan 30 menit untuk iklan layanan masyarakat. Saksikan siaran langsung (live streaming)debat perdana pilgub Sumbar di sini:  Situs resmi TVRI Sumbar dan Channel YouTube TVRI Sumbar. (ABW)

Baca Juga

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa partainya akan menyiapkan bakal nama untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) 2024. Namun ketika ditanya siapa yang akan diusung, Hasto belum mau menyebut nama.
PDI Perjuangan Siapkan Kader Maju di Pilgub Sumbar 2024, Ada Nama Sutan Riska?
Gubernur Sumbar Resmi Lantik Bupati Solok dan Solok Selatan
Gubernur Sumbar Resmi Lantik Bupati Solok dan Solok Selatan
Pendaftaran Pilkada 2020, gubernur lantik
Gubernur Sumbar Lantik Bupati Solok dan Solok Selatan Pagi Ini
dkpp bukittinggi
Jawaban KPU dan Bawaslu Kota Solok Terkait Aduan Mantan Kepala DPMPTSP di Sidang DKPP
Nofi Candra Ungkap Penyebab Gugatannya Ditolak MK
Nofi Candra Ungkap Penyebab Gugatannya Ditolak MK
Melindungi Petani dari Imbas Pandemi
Nofi Candra Ajak Warga Dukung Epyardi Asda-Jon Firman Pandu Pimpin Solok