Langgam.id - Arab Saudi sudah membuka penyelenggaraan ibadah umrah untuk jemaah dari luar negaranya. Tetapi bagi Negara yang masih terkena Suspend masih menunggu kebijakan Arab Saudi dalam urusan penerbangan.
Terkait kebijakan itu, Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali berencana menemui Wakil Menteri Haji Arab Saudi bidang Umrah untuk memastikan nasib calon jemaah asal Indonesia.
"Saya dan pak Konjen selasa besok baru akan diterima wakil Menteri Haji Bidang Umrah untuk membahas penyelenggaraan ibadah umrah," ujar Endang seperti dikutip dari laman resmi Kementerian Agama (Kemenag RI), Senin (9/8/2021).
Baca juga: Sekjen Kemenag RI Lantik 12 Pejabat di Lingkungan Kemenag Sumbar
Dia mengakui belum mendapat kepastian apakah Indonesia termasuk negara yang terkena suspend sehingga calon jemaah dari Indonesia belum bisa ke tanah suci. Pertemuan itu juga dilakukan untuk memastikan izin keberangkatan calon jemaah dari Indonesia.
"Kami akan tanyakan kepastian izin keberangkatan bagi jemaah umrah asal Indonesia dan detail teknis lainnya," ujarnya.
"Apakah Indonesia masih terkena suspend atau bagaimana? Apakah jemaah umrah Indonesia bisa berangkat atau bagaimana? Yang pasti penyelenggaraan Umroh di masa pandemi akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat," imbuhnya. (Mg Rhazief)