Kisah Izet Preman Indarung: Palak Sopir Truk, Viral, Ditangkap lalu Menyesal

izet ditangkap

Izet dibawa ka Polda Sumbar. [foto: Irwanda/langgam.id]

Langgam.id - Aksi Zetrizal alias Izet, preman yang melakukan pemalakan terhadap sopir truk di area PT Semen Padang, Indarung, Kota Padang akhirnya terhenti. Izet ditangkap polisi dalam pelariannya di Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar).

Aksi Izet berawal ketika dirinya melakukan pemalakan terhadap sopir truk di area PT Semen Padang beberapa waktu lalu. Dia memaksa korban meminta uang untuk membeli minuman. Izet bahkan beberapa kali tertangkap kamera melakukan pemukulan terhadap korban.

Saat itu korban tidak mau memberikan uang sebesar Rp50 yang diminta Izet. Sejumlah perkataan kasar juga dilontarkan preman tersebut kepada korban karena keinginannya tidak dipenuhi. Izet mengaku namanya sudah terkenal di daerah Pangkalan.

Baca juga: Parodi Preman Izet Bermunculan, Pengamat: Publik Marah dengan Cara Lucu

Dia bahkan menyebut nama sudah tidak asing di kantor polisi karena sering berulah. Namun ketika melakukan pemalakan, Izet tidak sadar aksinya sedang direkam oleh rekan korban.

Rekaman video aksi pemalakan Izet lalu tersebar dengan cepat di media sosial. Di sejumlah akun, video Izet dihujani kecaman. Bahkan ada juga Netizen yang memberi tantangan kepada preman tersebut.

Setelah video pemalakan yang dilakukan Izet viral, polisi sempat mendatangi rumah preman tersebut. Namun Izet sudah keburu kabur dari rumah.

“Identitas pelaku sudah diketahui, rumahnya sudah didatangi. Namun yang bersangkutan sudah tidak pulang ke rumah setelah kejadian tersebut. Kami masih melakukan pengejaran pelaku,” kata Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda, Minggu (11/7/2021).

Halaman:

Baca Juga

Ajun Komisaris Besar Polisi Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq resmi jabat Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sumatra Barat (Sumbar).
Resmi Jabat Dirlantas Polda Sumbar, AKBP Reza Ingin Wujudkan 'Polantas Rancak Bana'
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
Kapolda Gatot Resmi Lantik 7 PJU Polda Sumbar, Berpesan Agar Profesional dan Proporsional
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Tim Satgas Pangan Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) melakukan pengecekan
Satgas Pangan Polda Sumbar Cek Pendistribusian MinyaKita, Ini Hasilnya
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta melantik satu-satunya Polwan menjabat sebagai Kapolsek di Sumbar. Dia adalah AKP Herlina.
Kapolda Sumbar Lantik Polwan Satu-satunya Jadi Kapolsek, Bertugas di Mentawai