Kapten Semen Padang FC Punya Trik Khusus Berlatih Saat Puasa

Irsyad Maulana

Irsyad Maulana hengkang dari Semen Padang FC. (Instagram Semen Padang FC)

Langgam.id- Kapten Semen Padang FC Irsyad Maulana sudah terbiasa latihan dan bertanding saat Ramadan. Ia mengaku berlatih tidak akan menganggu ibadah puasa yang dijalaninya.

Meskipun, kata dia, berlatih di Ramadan lebih menguras tenaga, karena tidak makan dan minum sekitar 12 jam. Namun, dia memiliki trik khusus dalam berlatih saat berpuasa.

"Walau latihannya di sore hari, itu tidak terganggu, Insya Allah. Mungkin tenaganya saja lebih berbeda," ujar Irsyad kepada langgam.id, usai latihan di Lapangan Mess Indarung Padang, Kamis, (9/5)

Irsyad mengatakan, menjaga stamina saat berpuasa dilakukan dengan istirahat yang cukup, seperti tidur lebih cepat atau tidak begadang.

Pemain bernomor punggung 88 ini, juga mengkonsumsi banyak air putih saat berbuka dan sahur. Agar tetap fit dan tidak dehidrasi.

"Habis tarawih langsung istirahat. Kalau menu berbuka, tidak milih-milih, apa aja yang ada saja," ujarnya.

Anak-anak Kabau Sirah kembali menjalani latihan usai libur 3 hari, dalam menyambut Ramadan 2019. Latihan perdana di Ramadan ini dimulai pada Selasa (7/5).

Pelatih Semen Padang FC Syafrianto Rusli mengaku, telah menyusun program latihan selama Ramadan. Bedanya dengan hari biasa, hanya waktu latihan yang hanya 1 kali dalam sehari.

"Latihan kita fokuskan satu kali sehari, pada sore hari menjelang berbuka," ujarnya. (Rahmadi)

Baca Juga

Semen Padang FC ditahan imbang 1-1 oleh Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 BRI Indonesia 2024/2025. Laga tersebut berlangsung di Stadion
Semen Padang FC Gagal Raih Poin Penuh setelah Ditahan Seri Persis Solo
Semen Padang FC berhasil unggul 1-0 pada babak pertama dari Persis Solo, dalam lanjutan Liga BRI 1 Indonesia 2024/2025.
Babak Pertama, Semen Padang Unggul 1-0 dari Persis Solo
Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Yoice Yuliani mengatakan bahwa jelang Ramadan, terjadi peningkatan pemotongan sapi di Kota Padang,
Pemotongan Sapi di Padang Diprediksi Naik Jelang Ramadan, Pemko Jamin Kesehatan Hewan
Liga 1: Tandang ke Persis Solo, Semen Padang FC Targetkan Bawa Poin Penuh
Liga 1: Tandang ke Persis Solo, Semen Padang FC Targetkan Bawa Poin Penuh
Dinas Perdagangan (Disdag) mengingatkan kepada produsen dan pedagang untuk tidak melakukan penimbunan barang jelang Ramadan dan Lebaran 2025.
Pemko Padang Ingatkan Pedagang Tak Timbun Sembako Jelang Ramadan
Kementerian Agama (Kemenag) RI berencana bakal melaksanakan Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadan 1445 H pada 10 Maret 2024.
Tentukan Awal Ramadan, Kemenag Bakal Pantau Hilal di 125 Lokasi