Jengkol dan Petai Dorong Sumbar Inflasi 0,19 Persen Selama Mei 2021

Jengkol dan Petai Dorong Sumbar Inflasi 0,19 Persen Selama Mei 2021

Ilustrasi laju inflasi. Foto: ist

Langgam.id - Pada Mei 2021, Sumatra Barat (Sumbar) mengalami inflasi sebesar 0,19 persen atau terjadi kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 105,37 pada April 2021 menjadi 105,57 pada  Mei 2021.

Koordinator Fungsi Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar Kenda Paryatno mengatakan, inflasi Sumbar sebesar 0,19 persen tersebut merupakan gabungan dua kota. Yaitu, Padang mengalami inflasi 0,19 persen dan Bukittinggi mengalami inflasi 0,26 persen.

"Inflasi di Sumbar (gabungan dua kota) terjadi karena adanya kenaikan IHK pada delapan kelompok pengeluaran," ujar Kenda dalam keterangan tertulisnya, Rabu (2/6/2021).

Delapan kelompok pengeluaran tersebut terangnya yaitu kelompok transportasi sebesar 2,05 persen, kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 0,86 persen, kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,33 persen, dan kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,24 persen.

Kemudian, kelompok pakaian dan alas kaki, kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar, dan kelompok kesehatan masing-masing sebesar 0,04 persen. Serta kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 0,03 persen.

Sedangkan kelompok yang mengalami penurunan indeks ungkapnya adalah kelompok makanan, minuman, dan tembakau sebesar 0,60 persen dan kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 0,02 persen.

"Sementara itu, kelompok pendidikan tidak mengalami perubahan indeks," bebernya.

Kenda menjelaskan, beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga dan memberikan andil dominan terhadap inflasi selama Mei 2021 di Sumbar yaitu angkutan udara, jengkol, emas perhiasan, petai, angkutan antar kota, daging ayam ras, kentang, daging sapi, televisi berwarna, rokok kretek filter, dan beberapa komoditas lainnya.

Sementara itu ungkapnya, komoditas yang mengalami penurunan harga dan memberikan andil dominan terhadap deflasi Sumbar pada Mei 2021 antara lain, cabai merah, ikan cakalang/ikan sisik, ikan tongkol/ikan ambu-ambu, cabai hijau, bawang merah, cabai rawit, udang basah, bayam, beras, ikan kerapu/ikan garopa, dan beberapa komoditas lainnya.

Kenda menambahkan, laju tahun kalender sampa Mei 2021 Sumbar (gabungan dua kota) mengalami inflasi sebesar 0,24 persen. Laju inflasi year on year Sumbar  (gabungan dua kota) atau Mei 2021 terhadap Mei 2020 sebesar 1,74 persen. (*/yki)

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024