Jalur Ulakan Tapakis Ditutup, Pengendara Diimbau Cari Jalur Alternatif

Jalan bayang-alahan panjang, ulakan tapakis

Ilustrasi jalan [canva]

Langgam.id – Polisi meminta pengendara yang akan menuju kawasan Ulakan Tapakis, Padang Pariaman agar mencari jalur alternatif. Pasalnya arus lalu lintas menuju kawasan tersebut ditutup total mulai Rabu (29/9/2021) pagi.

Kasat Lantas Polres Padang Pariaman, AKP Asep Wahyudi meminta pengendara untuk dapat melewati jalur alternatif. Sebab, penutupan jalan akan berlangsung hingga Kamis (30/9/2021) pagi.

“Kemungkinan subur (kegiatan) sudah selesai, subuh. Ini karena kegiatan basapa berlangsung,” kata Asep dihubungi langgam.id, Rabu (29/9/2021).

Baca juga: Jalan di Ulakan Tapakis Padang Pariaman Ditutup Total Mulai Besok

Ia menyebutkan penutup jalan dimulai kendaraan yang datang dari arah Kota Padang dan Kota Pariaman. Jalur alternatif bisa melewati jalur lintas Padang-Bukittinggi.

“Kalau mau ke Pasaman Barat atau Kota Pariaman pengendara bisa melewati jalan lintas,” ujarnya.

Sebelumnya, akses lalu lintas di Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar) akan ditutup total mulai Rabu (29/9/2021).

Penutupan jalan akan dimulai pukul 08.00 WIB – 08.00 WIB pada Kamis (30/9/2021).

Akses jalan ini ditutup karena ada kegiatan keagamaan Safaran di Masjid Syekh Burhanuddin.

Baca Juga

Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Air Dalam Sinkhole di Limapuluh Kota Semakin Meluap, DPRD Minta BPBD Surati Kementerian ESDM
Air Dalam Sinkhole di Limapuluh Kota Semakin Meluap, DPRD Minta BPBD Surati Kementerian ESDM
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen