Langgam.id - Kota Bukittinggi merupakan salah satu kota wisata yang ada di Provinsi Sumatra Barat. Banyak destinasi wisata dan juga kuliner ternama. Mulai dari Jam Gadang, Lobang Jepang dan Ngarai Sianok.
Ketika berkunjung di Ngarai Sianok, anda harus singgah sebentar untuk menikmati kuliner terkenal yaitu Itiak Lado Mudo. Nah, mari simak informasi menarik seputar hidangan berat tersebut!
1. Untuk cara pengolahan daging Itiak akan dibakar terlebih dahulu. Setelah itu dibumbui dengan bawang putih dan bawang merah, jahe, damar, daun salam, serei. Lalu ditumis sampai empuk, dilumuri cabe hijau giling.
2. Sajian itiak lado mudo memang tidak bisa ditemui di semua rumah makan. Jika ingin mencicipinya, langsung saja datang ke daerah asalnya di deretan Jalan Binuang, Kayu Kubu, Kec. Guguk Panjang, Kota Bukittinggi.. Jika dari Kota Padang berjarak sekitar 80 km dengan waktu tempuh lebih kurang 3 jam.
Baca juga: Asiknya Menikmati Kopi Tatungkuik dari Malalak Agam
3.Usut punya usut, bebek atau itik yang digunakan pun harus yang berusia paling tua enam bulan. Tujuannya, supaya citarasa pedasnya lebih meresap dan tekstur dagingnya pun tak alot, bahkan akan lebih memudahkan saat proses pengolahan nanti.
4. Jika ingin menikmati kuliner ini anda perlu merogoh budget sebesar Rp. 100.000/ekor, dan Rp. 22.000/potong. Kemudian terdapat menu lainnya seperti ayam kampung dengan harga Rp. 75.000/ekor. Selain itu, tempat makan ini buka setiap hari dari pukul 06.00-18.00 wib dan juga menerima pesanan ke luar kota.(Mg-Olan/Ela)