Harga Tiga Jenis Komoditi Cabai di Padang Panjang Kembali Turun

Harga Tiga Jenis Komoditi Cabai di Padang Panjang Kembali Turun

Cabai merah. (Foto: Diskominfo Padang Panjang)

Langgam.id – Tiga jenis komiditi cabai kembali turun harga pada minggu kelima April 2025.

Cabai hijau turun Rp1.000 dari Rp42 ribu menjadi Rp41 ribu/kg. Cabai rawit turun Rp833 dari Rp29.967 menjadi Rp29.134/kg dan cabai merah turun Rp184 dari Rp53.834 menjadi Rp53.650/kg.

Disampaikannya, selain cabai, dua komoditi bawang juga turun harga. Bawang merah turun Rp1.166 dari Rp45.500 menjadi Rp44.334/kg. Bawang putih turun Rp666 dari Rp42 ribu menjadi Rp41.334/kg.

Tiga komoditas beras juga alami penurunan harga. Beras kualitas I turun Rp167 dari Rp16.334 menjadi Rp16.167/kg. Beras kualitas II turun Rp167 dari Rp15.334 menjadi Rp15.167/kg. Beras kualitas III turun Rp167 dari Rp14.667 menjadi Rp14.500/kg. Daging ayam broiler juga turun Rp167 dari Rp28.667 menjadi Rp28.500/kg.

“Fluktuasi harga pangan strategis Kota Padang Panjang didominasi penurunan harga. Ini menandakan mulai terpenuhinya pasokan beberapa komoditas strategis, sehingga daya beli masyarakat pun dapat meningkat,” terang Analis Perekonomian, Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam, Chandra Erfiko, dilansir dari Kominfo, Senin (5/5/2025).

Minggu kelima ini cuma dua komoditi yang alami kenaikan harga. Yaitu telur ayam ras naik Rp266 dari Rp28.284 menjadi Rp28.550/kg dan bawang bombai naik Rp1.000 dari Rp27 ribu menjadi Rp28 ribu/kg.

Komoditas utama lain relatif stabil. Di antaranya gula pasir stabil pada harga Rp19 ribu/kg. Tepung terigu segitiga biru Rp13 ribu/kg, daging sapi Rp141.667/kg, daging ayam kampung besar Rp90 ribu/kg, daging ayam kampung sedang
Rp80 ribu/kg, daging ayam kampung kecil
Rp70 ribu/kg, minyak goreng kemasan sederhana Rp17.667/liter, minyak goreng kemasan premium Rp22 ribu/liter dan minyak goreng curah Rp20 ribu/kg.

“Secara umum harga-harga 48 komoditas relatif stabil. Fluktuasi terjadi pada 12 komoditi, dua komoditas mengalami kenaikan harga dan 10 komoditas mengalami penurunan harga,” sampainya. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Menangkan Perusahaan Luar Sumbar untuk Kelola Limbah B3, RSUP M Djamil Dinilai Abaikan Surat Edaran Gubernur dan Fasilitas Aia Dingin
Menangkan Perusahaan Luar Sumbar untuk Kelola Limbah B3, RSUP M Djamil Dinilai Abaikan Surat Edaran Gubernur dan Fasilitas Aia Dingin
Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
AMSI menyampaikan duka cita mendalam atas bencana banjir bandang dan tanah longsor dahsyat yang melanda berbagai wilayah
Kerugian Pascabencana di Agam Capai Rp7,99 Triliun
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Inovasi Kartu Digital Sungai Rumbai Sehat untuk Eradikasi Stunting (KARDI SARAS) milik Pemkab Dharmasraya berhasil meraih penghargaan OPSI
Inovasi KARDI SARAS Puskesmas Rumbai Dharmasraya Raih Penghargaan OPSI KIPP 2025
Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof Dr Martin Kustati MPd menerima Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi yang
Terima SK Pembukaan Prodi Ilmu Aktuaria, Rektor UIN IB Padang: Hadiah Awal Tahun 2026