Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024

Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.

Andre Rosiade bersama Menteri BUMN Erick Thohir. [foto: Ist]

Langgam.id- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal menetapkan pemenang lelang pembangunan flyover Sitinjau Lauik pada 7 Oktober 2024. Flyover itu akan menjadi jalur utama menghubungkann Kota Padang dengan Kabupaten Solok. 

Hal ini disampaikan Anggota DPR RI Dapil Sumbar Andre Rosiade, usai berkomunikasi dengan Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR Kamis (3/10/2023).

“Insya Allah pada 7 Oktober 2024 ini akan dilakukan penandatanganan berita acara hasil negosiasi atau pengumuman pemenang lelang. Ini adalah penanda akan segera dibangunnya flyover,” kata Andre, Jumat (4/10/2024).

Kata dia, flyover Sitinjau Lauik menjadi kebutuhan masyarakat Sumbar. Kawasan Sitinjau Lauik ini akan menjadi bagian dari jalan lintas Sumatra.

Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar mengatakan, setelah penetapan pemenang lelang, akan ada penandatangan kontrak pembangunan yang dijadwalkan pada 20 Oktober 2024.

“Insya Allah, sebagai wakil rakyat asal Sumbar, kami akan terus mengawal dan mengupdate informasi pembangunan flyover ini,” kata anggota Dewan Pembina Partai Gerindra ini.

Andre memastikan rencana pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik terus berjalan meski pengumuman pemenang tender yang sedianya direncanakan 13 September 2024 lalu sempat tertunda. Sebab, masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan antara pihak PT Hutama Karya (HK) dengan Kementerian PUPR

Andre optimistis proses tersebut tidak memakan waktu lama. Dengan telah dilaluinya nanti semua tahapan, dia berharap dalam waktu dekat, sudah ada kepastian terkait pemenang tender pembangunan flyover Sitinjau Lauik. 

Ia mengaku dirinya mempunyai tanggung jawab yang besar untuk memperjuangkan aspirasi dan pembangunan di Sumbar di periode keduanya di DPR.

“Inilah tugas dan tanggung jawab  sebagai anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, partainya Pak Prabowo Subianto, presiden terpilih Republik Indonesia. Kami akan terus bekerja, terus berjuang, agar harapan rakyat, masyarakat Sumatra Barat bisa kita wujudkan,” ujarnya.

Baca Juga

Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Banjir dan Longsor di Sumbar, Anggota DPR RI Mulyadi Minta Pemerintah Tetapkan Bencana Nasional
Proses evakuasi korban banjir bandang atau galodo di Salareh Aia, Palembayan, Kabupaten Agam, Jumat (27/11/2025. BPBD
Update Galodo di Salareh Aia: 34 Korban Meninggal, 68 Orang Hilang
Proses evakuasi korban banjir bandang atau galodo di Salareh Aia, Palembayan, Kabupaten Agam, Jumat (27/11/2025. BPBD
Rekap Bencana Kabupaten Agam: 74 Korban Meninggal, 78 Orang Hilang
Bantuan Presiden Tiba di Sumbar, Wagub Vasko Pastikan Langsung Didistribusikan ke Korban
Bantuan Presiden Tiba di Sumbar, Wagub Vasko Pastikan Langsung Didistribusikan ke Korban
Material banjir bandang berupa kayu bekas penebangan di kawasan pantai Parkit Padang.
Pembalakan Diduga Pemicu Banjir di Sumbar, Kayu Gelondongan Berserakan di Pantai Padang
Tim SAR mengevakuasi korban galodo di Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam. IST
BPBD Agam Laporkan 29 Orang Meninggal Akibat Galodo di Salareh Aia