Empat Warga Kuranji Padang Digigit Anjing Rabies

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Yoice Yuliani mengatakan bahwa sepanjang 2025 ini, ada sebanyak enam warga digigit anjing

Vaksinasi rabies oleh Pemko Padang. (Foto: Diskominfo)

Langgam.id - Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Yoice Yuliani mengatakan bahwa sepanjang 2025 ini, ada sebanyak enam warga digigit anjing di tiga daerah di Padang.

Tiga daerah di Kota Padang tersebut kata Yoice, yaitu Kelurahan Kuranji, Kelurahan Korong Gadang dan Kecamatan Lubuk Begalung.

Kasus pertama terang Yoice, terjadi di Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji. Ada sebanyak empat orang menjadi korban gigitan anjing dalam rentang waktu 13 hingga 19 Januari 2025.

"Pada tanggal 13-19 Januari 2025 gigitan satu ekor anjing pada empat orang. Korban pertama dengan inisal M (40) digigit di bagian tumit pada 13 Januari 2025," ujar Yoice, Kamis (23/1/2025).

Ia melanjutkan, korban kedua inisial DMP (10) terjadi pada 16 Januari 2025. Korban kedua digigit di bagian betis kanan. Korban selanjutnya, inisial TH (10) digigit di bagian betis kiri pada 18 Januari 2025.

"Korban keempat di Kelurahan Kuranji inisial A (10) digigit di bagian paha kanan dan betis pada 19 Januari 25," jelas Yoice.

"Anjing yang mengigit diperiksakan ke Labor BVet Regional II dan hasilnya positif rabies," sambung Yoice.

Yoice menambahkan, untuk dua korban lainnya terjadi di Kelurahan Korong Gadang dan Kecamatan Lubuk Begalung (Lubeg) yaitu bocah perempuan dan seorang laki-laki dewasa.

"Gigitan satu ekor anjing liar terjadi juga tanggal 23 Januari 2025 pada satu orang perempuan usia 2,5 tahun. Anjing sudah ditangkap dan dibunuh serta akan diperiksa di Bevet Baso," bebernya.

"Hari ini, Dinas Pertanian juga mendapatkan laporan dengan kasus serupa yang terjadi di Simpang lampu merah Lubeg pada satu orang laki-laki dewasa. Namun, anjing yang menggigit hilang," ungkapnya. (Iqbal/yki)

Baca Juga

Seorang anak kembali menjadi korban gigitan anjing liar di Belimbing, RT 03 RW 04, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, Kota Padang
Anjing Liar Masuk ke Rumah Warga di Kuranji Padang, Gigit Bocah 11 Tahun
Festival Siti Nurbaya dan Cap Go Meh 2025 resmi dibuka pada Jumat (7/2/2025) malam di di Kawasan Destinasi Kota Tua. Kegiatan ini dibuka
Resmi Dibuka, Festival Siti Nurbaya dan Cap Go Meh 2025 di Padang Masuk KEN
Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang berhasil menyelamatkan tangan seorang anak yang terjepit pipa besi pegangan tangga
Tangan Bocah Laki-laki Terjepit Pipa Tangga di Padang
KPU Kota Padang resmi menetapkan pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota Padang pada Pilkada serentak 2024 pasca keluarnya
KPU Tetapkan Fadly Amran-Maigus Nasir Sebagai Wako dan Wawako Padang Terpilih
Seorang pelajar SMA bernama Dea Nasyara Disti (18), tewas usai terlindas truk di Jalan Bypass, Lubuk Begalung, Kota Padang, Sumatra Barat
Cangkang Sawit Berserakan di Jalan Makan Korban, Pelajar SMA Tewas Terlindas Truk di Padang
Luas lahan sawah di Kota Padang mengalami penurunan signifikan. Dari total 4.341 hektare lahan sawah yang tersedia, hingga tahun 2030 hanya
Alih Fungsi Jadi Perumahan, Luas Lahan Sawah di Padang Kian Menyusut