Dikaitkan dengan Kegiatan Terduga Teroris, Sebuah Rumah Digeledah Polisi di Bukittinggi

Dikaitkan dengan Kegiatan Terduga Teroris, Sebuah Rumah Digeledah Polisi di Bukittinggi

Sebuah rumah di Bukittinggi dipasang police line usai digeledah polisi. (foto: KW/Langgam.id)

Langgam.idPolisi menggeledah satu unit rumah di Kecamatan Guguak Panjang, Kelurahan Aua Tajungkang Tangah Sawah, Kota Bukittinggi, Sumatra Barat. Rumah ini disebutkan terkait dengan kegiatan terduga teroris.

Dari informasi yang didapat langgam.id, penggeledahan tersebut dilakukan pada Jumat malam (19/3/2021) dan langsung dipasang police line di depan rumah tersebut yang disaksikan ketua RT dan RW setempat.

Hingga hari ini, Sabtu (20/3/2021), police line masih terpasang di rumah tersebut dan tidak terlihat penghuni rumah di lokasi.

Dari keterangan warga setempat yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, ia tidak mencurigai tanda-tanda aneh terhadap penghuni kontrakan tersebut. Bahkan satu orang mahasiswa yang tinggal di lokasi sering berinteraksi.

Terpisah, Ketua RT setempat, Yon Hendri membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan polisi terhadap sebuah rumah di lingkungannya.

Ia mengatakan, bahwa polisi membawa semua berkas-berkas yang ada di rumah tersebut. Kemudian polisi juga membawa sejumlah kotak celengan.

"Ada celengan berbentuk kotak-kotak sumbangan. Jumlah celengan ini banyak, ada tiga dus," ungkapnya. (kw/yki)

Baca Juga

Bantuan beras dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bukittinggi, belakang menjadi sorotan. Di media sosial, heboh bantuan itu karena
Heboh Beras Bantuan Baznas Ada Foto Wali Kota Bukittinggi, Banyak Dikecam
Menteri BUMN Erick Thohir meresmikan Stasiun Lambuang di bekas Stasiun Kereta Api Bukittinggi. Stasiun Lambuang ini akan menjadi pusat
Stasiun Lambuang Bukittinggi Diresmikan Menteri BUMN, Bakal Jadi Pusat Kuliner Terbesar di Sumbar
Seorang pelajar SMPN 4 Bukittinggi bernama Fritzy Lorenzo (14) ditemukan meninggal dunia di belakang Stadion Atas Ngarai pada Selasa
Sempat Dikabarkan Hilang, Pelajar SMP di Bukittinggi Ditemukan Meninggal Dunia
Pemilihan Umum tinggal menghitung hari. Pesta demokrasi yang menandai babak baru nahkoda kepemimpinan di Indonesia itu, akan diikuti ratusan
Anies Baswedan Doa untuk Palestina Bersama Masyarakat Bukittinggi
ACC Resmikan Kantor Cabang Syariah di Bukittinggi
ACC Resmikan Kantor Cabang Syariah di Bukittinggi
Bukittinggi masuk ke dalam kota pilihan masyarakat Indonesia untuk berwisata. Hal itu berdasarkan hasil survei GoodStats 2023.Dikutip dari
Bukittinggi Masuk Kota Pilihan Masyarakat Indonesia untuk Berwisata