Dicopot Jadi Kapolres Pasaman, AKBP Dedi: Perintah Pimpinan, Kita Laksanakan

Kapolres Pasaman, AKBP Dedi Nur Andriansyah. (Foto: Istimewa)

Kapolres Pasaman, AKBP Dedi Nur Andriansyah. (Foto: Istimewa)

Langgam.id - AKBP Dedi Nur Andriansyah yang dicopot dari jabatannya sebagai Kapolres Pasaman tidak mempersoalkan kehilangan jabatan tersebut.

Pencopotannya sesuai keluarnya surat telegram Kapolri Nomor: ST/2280/X/KEP./2021 tertanggal 31 Oktober 2021.

Menurutnya, mutasi di lingkungan Polri adalah untuk kebutuhan organisasi. Selaku anggota yang diperintahkan oleh pimpinan, dirinya siap melaksanakan.

"Untuk kebutuhan organisasi. Perintah pimpinan (dicopot), kita laksanakan," kata Dedi dihubungi langgam.id, Rabu (3/11/2021).

Dedi berpesan untuk jajaran Polres Pasaman untuk tetap semangat menjalani tugas. Ia memohon doa dan dukungannya di tempat tugas yang baru.

"Untuk jajaran tetap semangat menjalani tugas. Laksanakan program vaksinasi, mohon dukungannya," jelasnya.

Seperti diketahui, Dedi dipindah tugaskan sebagai Pamen Yanma Mabes Polri. Sedangkan jabatan Kapolres Pasaman yang baru akan diisi oleh AKBP Fahmi Reza sebelumnya Kasubdit II Ditreskrimum Polda Sumbar.

Sebelumnya, Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra menjelaskan, pencopotan Kapolres Pasaman dilakukan karena buntut dari acara konser yang abai protokol kesehatan di area kolam renang Ambun Waterpark Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman pada hari Minggu (31/10/2021).

“Sebelumnya viral acara di Pasaman, ada acara bernyanyi abai protokol kesehatan habis melakukan vaksin, makanya kapolresnya saya ganti,” katanya saat rapat persiapan menyambut Panglima TNI dan Kapolri bersama Gubernur Sumbar di Istana Gubernur, Selasa (2/11/2021).

Sebagaimana diketahui sempat viral di media sosial video ribuan orang mengikuti acara konser panggung hiburan di Pasaman dalam acara Sumbar Sadar Vaksin (Sumbardarsin) yang diadakan Polda Sumbar.

“Kalau ini saya sportif bahwa ini tidak benar, ada beberapa video viral jelas pelanggarannya. Itu melanggar prokes karana banyak yang tidak pakai masker,” katanya.

Baca Juga

Abai Prokes Jadi Alasan Kapolres Pasaman Diganti
Abai Prokes Jadi Alasan Kapolres Pasaman Diganti
kebakaran pasar bawah, memohon keadilan pak kapolri, kapolres pasaman dicopot
Polda Sumbar Benarkan Kapolres Pasaman Dicopot
Polda sumbar, anggota brimob
Polda Sumbar Kroscek Dugaan Kapolres Pasaman Menghina Wartawan
Kapolres Pasaman, AKBP Dedi Nur Andriansyah. (Foto: Istimewa)
Kapolres Pasaman Bantah Menghina Profesi Wartawan
Info Mudik Sumbar: Polres Pasaman Siagakan Bengkel 24 Jam Untuk Kendaraan Pemudik
Info Mudik Sumbar: Polres Pasaman Siagakan Bengkel 24 Jam Untuk Kendaraan Pemudik
Pemkab Solsel menggelar Festival Durian Solok Selatan di Objek Wisata Pulau Mutiara, Nagari Lubuk Gadang Utara, Kecamatan Sangir. Kegiatan ini digelar sejak 16 hingga 19 April 2024.
Musim Durian Tingkatkan Volume Sampah hingga 130 Persen