Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Payakumbuh

ilustrasi teroris

Ilustrasi teroris (Foto: pixabay)

Langgam.id - Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti-teror Mabes Polri mengamankan seorang terduga teroris di Kelurahan Tanjung Gadang Sungai Pinago, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh, Sumatra Barat (Sumbar), Rabu (11/3/2020) sekitar pukul 14.30 WIB.

Terduga Teroris itu berjenis kelamin laki-laki berinisial DP alias AU.

Terkait adanya penangkapan terduga teroris tersebut dibenarkan Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto.

"Benar Densus 88 melakukan penangkapan di Payakumbuh. Terduga teroris warga sini (Sumbar) diamankan tanpa perlawanan," ujar Satake Bayu dihubungi Langgam.id, Rabu (11/3/2020).

Terduga teroris tersebut berprofesi sebagai wiraswasta, namun Satake Bayu tak begitu merinci. Begitupun terkait barang bukti yang disita dari penangkapan tersebut.

"Di data, swasta ya, hanya wiraswasta. Barang bukti yang diamankan itu tidak dirincikan. Sekarang telah dibawa tim Densus ke Pekanbaru untuk dikembangkan," katanya. (Irwanda/ZE)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Pj Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda mengunjungi Masjid Arafah Kelurahan Tanjuang Gadang Sungai Pinago, Kenagarian Koto Nan IV.
Pj Wako Payakumbuh Serahkan Dana Hibah untuk Masjid Arafah
Pj Wali Kota Payakumbuh menghadiri penyalaan serentak rumah warga di Indonesia secara daring di Taruko, Kecamatan Payakumbuh Utara.
41 Rumah Warga Kurang Mampu di Payakumbuh Dapat Pemasangan Listrik Gratis
Pj. Wali Kota Payakumbuh melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa tempat perbelanjaan di Payakumbuh, Senin (27/3/2023).
Sidak ke Pusat Perbelanjaan, Pemko Payakumbuh Temukan Makanan Kemasan Kedaluwarsa
BPBD Payakumbuh Adakan Pelatihan Water Rescue di Batang Agam
BPBD Payakumbuh Adakan Pelatihan Water Rescue di Batang Agam
Dinas Kesehatan Payakumbuh menggelar rapat koordinasi (rakor) pembahasan kemajuan pelaksanaan program percepatan penurunan stunting
Turunkan Angka Stunting di Payakumbuh, Wako Harap Semua Elemen Masyarakat Terlibat
Pemko Payakumbuh mengadakan Forum Discusion Group (FGD) yang bertempat di Aula Ngalau Indah Kantor Wali Kota Payakumbuh, Minggu (26/3/2023).
Masuk 10 Besar Tingkat Nasional, Pemko Payakumbuh Lanjut ke Tahap 3 PPD 2023