Bertemu Gubernur Sumbar, Ini Permintaan Gubri Soal Tol Padang-Pekanbaru

Bertemu Gubernur Sumbar, Ini Permintaan Gubri Soal Tol Padang-Pekanbaru

Pengerjaan jalan tol Padang-Sicincin. (foto: Rahmadi/langgam.id)

Langgam.id Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar sudah bertemu dengan Gubernur Sumbar Mahyeldi terkait pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru.

Hal itu diakui Syamsuar saat meninjau pembangunan jalan tol Pekanbaru-Bangkinang, Selasa (23/3/2021). “Saya sudah bertemu dengan Gubernur Sumbar membahas percepatan pembangunan jalan tol Pekanbaru-Padang,” ujarnya.

Dalam pertemuan itu terang Syamsuar, ia meminta Gubernur Sumbar agar persoalan di sisi Sumbar dapat diselesaikan secepatnya, sehingga jalan tol Pekanbaru-Padang menyatu.

Baca juga: Bahas Tol Padang-Pekanbaru, Gubri Akan Berkomunikasi dengan Gubernur Sumbar

“Yang ada persoalan itu kan di Sumbar, dan Gubernur Sumbar siap menyelesaikan persoalan yang ada,” ucapnya seperti dirilis infopublik.id.

Syamsuar mengungkapkan, pembangunan jalan tol dari Pekanbaru sampai Pangkalan Sumbar, sejauh ini tidak ada masalah yang dapat mengganggu percepatan pembangunan tol Pekanbaru-Padang.

“Laporan pak Bambang (Projek Direktur Tol Pekanbaru-Bangkinang dan Bangkinang-Pangkalan) dan pak Bupati Kampar tidak ada persoalan,” katanya.

Kemudian terangnya, berdasarkan laporan dari Bambang juga, sudah ada pertemuan di lingkungan mereka dalam rangka membantu percepatan pembangunan jalan tol. (*/yki)

 

Baca Juga

Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen
Pelunasan Biaya Haji di Sumbar Tahap 1 Capai 75 Persen