Batang Sinamar dan Batang Harau Meluap, Limapuluh Kota Dilanda Banjir

Banjir Limapuluh Kota

Banjir yang melanda Kabupaten Limapuluh Kota. (Foto: dok bpbd)

Langgam.id - Banjir melanda sejumlah kecamatan di Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatra Barat (Sumbar), Sabtu (5/9/2020). Sejumlah rumah warga dan persawahan terendam, akibat luapan Sungai Batang Sinamar dan Batang Harau.

Adapun kecamatan yang terdampak banjir tersebut adalah Kecamatan Harau dan Lareh Sago Halaban.

"Kondisi sekarang, dari pantauan sore tadi (debit air) sedikit menyusut," ujar Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Limapuluh Kota, Joni Amir kepada langgam.id, Sabtu (5/9/2020) malam.

.

.

Joni tak menampik apabila hujan masih turun di daerah hulu, debit air akan kembali menggenangi rumah warga. Pihaknya telah mengantisipasi, dengan mendirikan tenda darurat bagi masyarakat.

"Kami sudah antisipasi, mendirikan tenda bagi masyarakat yang mengungsi. Tapi sekarang belum ada yang mengungsi. Kami antisipasi aja. Untuk persawahan ada puluhan hektar yang terdampak," katanya.

Joni belum bisa memperkirakan berapa kerugian yang dialami warga akibat banjir yang melanda Kabupaten Limapuluh Kota saat ini. (Irwanda/HFS)

Baca Juga

Dinsos Sumbar menyalurkan ribuan kilogram beras reguler serta jenis kebutuhan logistik lain bagi warga terdampak banjir yang melanda
Pemprov Sumbar Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir di 2 Daerah
Curah hujan tinggi disertai angin ribut (siklon) menyebabkan banjir dan longsor di beberapa daerah di Kabupaten Sijunjung, Kamis (27/2/2025).
Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Sijunjung Dilanda Banjir dan Longsor
Banjir dan longsor melanda Kabupaten Limapuluh Kota. Dua bencana tersebut disebabkan tingginya intensitas hujan sejak Rabu hingga
Banjir dan Longsor Landa Limapuluh Kota, Akses Jalan Sumbar-Riau Sempat Terputus
Hujan deras disertai angin kencang melanda Kabupaten Solok, Sumbar, sejak Rabu hingga Kamis (26-27/2/2025). Akibatnya sembilan daerah
9 Daerah di Kabupaten Solok Dilanda Banjir, Longsor dan Pohon Tumbang
Banjir di Kawasan Tarusan Putus Jalan Padang-Painan
Banjir di Kawasan Tarusan Putus Jalan Padang-Painan
Pemko Padang berkomitmen penuh dan siap berkolaborasi dengan BWSS V untuk mewujudkan pembangunan infrastuktur strategis
Atasi Masalah Banjir di Padang, BWSS V Bakal Bangun Sistem Polder di Sungai Batang Kandis