ASN Usia 50 Tahun ke Atas di Payakumbuh Diizinkan Bekerja di Rumah

ASN Usia 50 Tahun ke Atas di Payakumbuh Diizinkan Bekerja di Rumah

Sekda Pemko Payakumbuh Rida Ananda. (Foto: payakumbuhkota.go.id)

Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh mengizinkan aparat sipil negara (ASN) yang berusia 50 tahun ke atas untuk bekerja di rumah. Kebijakan Wali Kota Riza Falepi tersebut masih dalam rangkaian antisipasi dampak coronavirus disease (Covid-19) di Kota Payakumbuh.

Sekretaris Daerah Rida Ananda usai rapat bersama kepala OPD di ruang kerjanya mengatakan, khusus PNS, eselon II dan III serta lurah tetap masuk kantor. Apabila dalam kondisi kurang sehat, boleh di rumah dan segera melakukan cek kesehatan ke layanan kesehatan.

“Sementara itu untuk Eselon IV dan staf yang berusia 50 tahun ke atas disarankan untuk bekerja di rumah saja,” kata Sekda, sebagaimana dilansir situs resmi Pemko Payakumbuh, Jumat (20/3/2020).

Pemko Payakumbuh juga menghimbau kepada camat dan lurah agar aktif memonitor warganya yang baru saja pulang dari luar kota maupun daerah-daerah yang berpotensi terpapar penyebaran Virus Corona.

“Kita meminta jajaran untuk aktif memantau agar kita tidak kecolongan dengan penularan Covid-19. Jajaran kesehatan kita juga kita persiapkan di lini depan dalam memproteksi warga kita. semoga masalah ini tidak berlarut dan kita semua dilindungi Allah SWT,” kata Sekda. (*/SS)

Tag:

Baca Juga

Kepala Kantor Kemenag Kota Payakumbuh, Joben mengatakan, pada Idul Adha 1444 H ini, ada total 1.564 ekor hewan kurban yang akan disembelih
Pemko Payakumbuh Gelar Salat Idulfitri 1445 H di Halaman Balai Kota
Ketua DPRD Sumbar Supardi mengajak masyarakat untuk menghindari berbagai jenis sogokan dalam pemilihan calon kepala daerah. Menurutnya Kota
Ketua DPRD Sumbar Ajak Warga Payakumbuh Bijak dalam Menentukan Sikap dalam Pilkada
Belatung Menggeliat pada Tumpukan Sampah di Padang Kaduduk Payakumbuh
Belatung Menggeliat pada Tumpukan Sampah di Padang Kaduduk Payakumbuh
Jalan Payakumbuh menuju Pekanbaru menuju Pangkalan ditutup pada Selasa Penutupan ini dilakukan karena ada bencana longsor dan banjir.
Jalan Payakumbuh ke Pekanbaru Menuju Pangkalan Ditutup, Arus Lalin Dialihkan via Lintau
Ekspo SMK 2024 dan Sinergi Pengembangan Pariwisata Payakumbuh
Ekspo SMK 2024 dan Sinergi Pengembangan Pariwisata Payakumbuh
ICH Fest 2023: Atasi Perang Klaim, Upaya Persatukan Bangsa Serumpun Kelola Warisan Budaya Takbenda
ICH Fest 2023: Atasi Perang Klaim, Upaya Persatukan Bangsa Serumpun Kelola Warisan Budaya Takbenda