Ambil Sumpah 458 PNS, Rektor Unand: Perlu Integritas dan Kejujuran

Ambil Sumpah 458 PNS, Rektor Unand: Perlu Integritas dan Kejujuran

Pelantikan PNS Unand. (Foto: Dok. Humas)

Langgam.id – Rektor Universitas Andalas Prof. Yuliandri resmi melantik 458 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Universitas Andalas pada Kamis (6/4/2023) di Auditorium Kampus Limau Manis.

Selain melakukan pelantikan juga ada pengambilan sumpah Ketua Departemen, Sekretaris Departemen, Kepala Seksi (Kasi). Adapun pejabat yang diangkat yakni Prof. Dr. Ir. Novri Nelly, MP sebagai Ketua Departemen Proteksi Tanaman, Dr. Haliatur Rahma, MP sebagai sekretaris Departemen Proteksi Tanaman Fakultas Pertanian.

Kemudian, M. Elfatra, A. Md sebagai Kasi Penatausahaan, Pendayagunaan, Pengawasan Aset Direktorat Umum dan Pengelolaan Aset Universitas Andalas, Taufik, S. Kom sebagai Kasi Keuangan dan Aset Fakultass Ilmu Budaya, Husnul Hatimah, S. Kom sebagai Kasi Keuangan dan Aset Fakultas Ekonomi dan Bisnis , Yenni Dila Roza, SKM sebagai Kasi Keuangan dan Aset Fakultas Kesehatan Masyarakat serta Nasrizal, SE sebagai Kasi Keuangan dan Aset Fakultas Pertanian.

Rektor Yuliandri menyampaikan seluruh pegawai yang baru diambil sumpahnya, memiliki kewajiban pelayanan yang harus diemban di Universitas Andalas. “Kita berada di lingkungan perguruan tinggi, di mana sebagai PNS kita juga mengemban kewajiban untuk melakukan pelayanan,” ujarnya.

Dikatakannya sebagai dosen harus memberikan pelayanan kepada mahasiswa dalam bentuk pengajaran, begitu pula tenaga kependidikan dengan pelayanan ke seluruh civitas akademika.

Di samping itu, ia juga menggarisbawahi pentingnya integritas dan kejujuran dalam bekerja. Menurutnya, integritas, kejujuran, serta keikhlasan dalam bekerja termasuk bagian penting yang harus dimiliki setiap orang.

Lebih lanjut, ia menyampaikan sumpah jabatan ini bermakna jangka panjang dan terikat dengan norma-norma jabatan serta etika PNS. “Ambil hikmah dan makna dari sumpah jabatan juga janji karena ini berisi amanah dan konsekuensi,” ujarnya.

Selain melantik pegawai baru, dalam kesempatan tersebut juga diserahkan piagam penghargaan kepada pejabat struktural yang telah memasuki masa purna bakti (pensiun).

Terdapat enam orang pejabat purna bakti yang menerima penghargaan ini yakni Drs. Yusdial, M.M, Nurhayati Musa, S.E., Deswan Juita, S.E., Basri, S.P., Zarkani, S.H., serta Arinal., S.E.

“Atas nama pimpinan saya mengucapkan terima kasih banyak atas sumbangan pikiran dan tenaga, sehingga telah berkontribusi banyak dalam mengabdikan diri di Universitas Andalas, semoga dibalas oleh Allah SWT dengan balasan yang setimpal,” sambungnya.(*/FS)

Tag:

Baca Juga

Pembangunan Jembatan Rajang di Korong Sipisang–Sipinang, Nagari Anduriang, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam, akan dimulai pada Januari hingga
Jembatan Rajang Sipinang Putus, Bupati Padang Pariaman Pastikan Dibangun Kembali Januari Ini
Di tengah suasana duka akibat gempa dan longsor, warga Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, menyambut dengan
Prabowo Panjatkan Doa Awal Tahun dan Didoakan Balik oleh Warga di Pengungsian Batu Hula
Momen Tahun Baru 2026 menjadi momen spesial bagi ratusan warga terdampak banjir di Posko Pengungsian Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru,
Prabowo Rayakan Tahun Baru di Posko Batu Hula, Pengungsi: Mudah-mudahan Terus Dibantu
Sumber Banjir Bandang dari Batang Aia Muaro Pisang Diduga Berada di Kelok 28
Sumber Banjir Bandang dari Batang Aia Muaro Pisang Diduga Berada di Kelok 28
Stabilitas Global 2026: Bagaimana Indonesia Membangun Kekuatan?
Stabilitas Global 2026: Bagaimana Indonesia Membangun Kekuatan?
Wako Fadly Amran: Penduduk Terus Bertambah, Kota Padang Butuh Kebijakan Ketahanan Pangan Terencana
Wako Fadly Amran: Penduduk Terus Bertambah, Kota Padang Butuh Kebijakan Ketahanan Pangan Terencana