Langgam.id - Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Panjang Nuryanuwar mengatakan, tingkat kesembuhan pasien covid-19 di daerah tersebut mencapai 96,1 persen.
Berdasarkan data pemerintah provinsi terangnya, presentase ini merupakan yang tertinggi di Sumatra Barat (Sumbar). "Ini angka tertinggi dibanding kabupaten dan kota lain," ujar Nuryanuwar, Senin (12/4/2021).
Meski kesembuhan pasien covid-19 di Padang Panjang tertinggi di Sumbar, namun Nuryanuwar tetap mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).
Baca juga: 57 Siswa SMA 1 Sumbar di Padang Panjang Sembuh dari Covid-19
"Yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi aktivitas keluar rumah jika tidak diperlukan. Kemudian segera divaksinasi bagi yang sudah dijadwalkan," harapnya.
Dari data Satgas Covid-19 Sumbar, recovery rate provinsi mencapai 93,31 persen dan nasional 90,17 persen. Sementara Padang Panjang mencapai 96,1 persen. Pada saat ini, Padang Panjang berada di zona kuning. (*/yki)