Komunitas Moge IMBI Sumbar Berbagi Takjil di Padang

Langgam.id - Komunitas motor gede atau moge yang tergabung dalam Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) Sumatera Barat (Sumbar), melakukan kegiatan bakti sosial dengan berbagai takjil kepada pengendara di bulan Ramadan. 

Titik pembagian takjil dilangsungkan di Jalan Juanda, Kota Padang, Sabtu (8/3/2025) sore. Para pengendara tampak antusias. 

Ketua IMBI Sumbar Zulkarnain mengatakan, kegiatan sosial ini bekerja sama Polda Sumbar. Ada 600 paket takjil yang dibagikan kepada setiap pengendara yang melintas. 

"Semoga apa yang kami lakukan semuanya selama bulan suci Ramadan berkah untuk masyarakat dan besar untuk ibadah kita," kata Zulkarnain. 

Dia mengungkapkan kegiatan sosial ini akan terus berlanjut. IMBI Sumbar akan terus berbagi kebahagiaan selama bulan suci Ramadan. 

"Berlanjut terus dan kami akan  memberikan, membagikan takjil di Sumbar," ungkapnya. 

IMBI Sumbar saat ini memiliki 125 anggota aktif. Tak hanya bicara soal touring, namun komunitas satu ini membuktikan bahwa riders moge juga memiliki kepedulian terhadap masyarakat. 

Melalui kegiatan bagi takjil ini, kata Zulkarnain, dapat menjalin silahturahmi sesama anggota komunitas dan bersosialisasi dengan masyarakat. 

"Anggota motor gede juga dapat bersosialisasi dengan masyarakat dan imej negatif terhadap komunitas motor gede terbantahkan," ucapnya.

Baca Juga

Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar
Sesuai Arahan Prabowo, Gerindra Sebar 80 Ekor Sapi Kurban di Sumbar
Sesuai Arahan Prabowo, Gerindra Sebar 80 Ekor Sapi Kurban di Sumbar
Sesuai dengan AD dan Anggaran Rumah Tangga (ARR) tidak terasa kepengurusan KONI Sumatera Barat (Sumbar) periode 2021-2025
Demokrasi Pemilihan KONI Sumbar, Putra Terbaik Olahraga Hadir