Belajar Tentang Kepolisian, 56 Siswa SMAN 2 Padang Panjang Kunjungi SPN Polda Sumbar

Belajar Tentang Kepolisian, 56 Siswa SMAN 2 Padang Panjang Kunjungi SPN Polda Sumbar

Kunjungan SMAN 2 Padang Panjang ke SPN Polda Sumbar. (Foto: Dok. Kominfo)

Langgam.id -- Sebanyak 56 siswa-siswi SMA N 2 Padang Panjang lakukan kunjungan inspiratif ke Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sumbar di Padang Besi, Kamis (31/10/2024).

Kunjungan ini dipimpin Kepala Sekolah, Dra. Yurnilis dan sejumlah guru pendamping, guna memberikan pengalaman berharga bagi siswa untuk mengenal lebih dekat dunia kepolisian.

Rombongan diterima dengan hangat oleh Kakorsis SPN Polda Sumbar, AKBP Yunizar Yudhistira, MH. Dikatakannya, kunjungan ini penting sebagai bagian dari upaya memupuk minat dan semangat siswa untuk bergabung dengan institusi Kepolisian.

Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang profesi Kepolisian dan tantangan yang dihadapi. Selain itu, siswa juga diajak untuk lebih rajin berlatih dan mempersiapkan diri agar siap memasuki dunia Kepolisian dimasa depan.

Dikutip dari Kominfo, Sabtu (2/11/2024), Yurnilis menyampaikan, kunjungan itu diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi siswa-siswi untuk mengejar cita-cita mereka.

"Semoga pengalaman ini dapat mendorong mereka untuk lebih berkomitmen dan serius dalam mempersiapkan diri," ujarnya.

M. Jessen Marcelino, salah satu siswa yang ikut dalam kunjungan, mengaku sangat terkesan dengan fasilitas dan kegiatan yang ada di SPN.

“Saya jadi lebih termotivasi untuk menjadi polisi. Saya akan lebih giat lagi mempersiapkan diri untuk mengejar mimpi menjadi polisi setelah kunjungan ini,” ujarnya.

Kunjungan diakhiri dengan sesi tanya jawab dan tur fasilitas SPN, yang memberikan kesempatan kepada siswa untuk melihat secara langsung bagaimana proses pendidikan dan pelatihan di institusi Kepolisian.

Dengan kegiatan ini, diharapkan minat siswa-siswi SMA N 2 untuk berkarir di Kepolisian semakin meningkat. Serta menumbuhkan semangat disiplin dan pengabdian kepada negara. (*/Fs)

Baca Juga

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat produksi padi di Sumbar sepanjang Januari-September 2024 diperkirakan sebesar 1.027.429 ton GKG
Produksi Beras di Sumbar Capai 594.905 Ton Sepanjang Januari-September 2024
Pemko Padang berkolaborasi dengan Departemen Ilmu Bedah Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) dan RSUP M Djamil menggelar kegiatan
Personel BPBD, Satpol PP dan Damkar Padang Dibekali Ilmu Penanganan Awal Korban Bencana
Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilkada 2024 sudah ditetapkan oleh KPU. Meski begitu, Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty mengimbau kepada
Pastikan Data Pemilih Akurat, Bawaslu Imbau Daerah Verifikasi Ulang DPT Pilkada 2024
UBH Jajaki Kerjasama dengan APICAL Group
UBH Jajaki Kerjasama dengan APICAL Group
Festival Teater Sumbar 2024, 12 Komunitas Unjuk Aksi 'Merespons Ruang Bebas'
Festival Teater Sumbar 2024, 12 Komunitas Unjuk Aksi 'Merespons Ruang Bebas'
Selama Oktober 2024 terdapat 50 kali kejadian gempa bumi yang tersebar di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya.
Wilayah Sumbar 50 Kali Diguncang Gempa Sepanjang Oktober 2024