Gempa Pasaman Barat Terasa hingga Singapura dan Malaysia 

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Gempa Pasaman Barat, juga terasa sampai ke Singapura dan Malaysia.

Ilustrasi gempa. [foto: canva.com]

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Dua gempa bumi yang terjadi Pasaman Barat, juga terasa sampai ke Singapura dan Malaysia.

Langgam.id - Dua gempa bumi yang terjadi Pasaman Barat, Sumatra Barat (Sumbar), yaitu Magnitudo 6,2 pada pukul 08.39 WIB dan Magnitudo 5,2 pada pukul 08.35 WIB, juga terasa sampai ke dua negara tetangga Indonesia.

Dalam relis BMKG, gempa di Pasaman Barat tersebut dirasakan II hingga IV Modified Mercalli Intensity (MMI).

Yaitu, V MMI di Pasaman, IV MMI di Agam, Bukittinggi dan Padang Panjang. III MMI di Padang, Payakumbuh, Aek Godang, dan Gunung Sitoli.

Kemudian, II MMI di Pesisir Selatan, Rantau Parapat, Nias Selatan dan Bangkinang.

Malahan II MMI ini juga dirasakan di Singapura dan Malaysia.

Diketahui, skala II MMI ini berarti getaran gempa dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Skala II MMI yaitu getaran gempa dirasakan nyata dalam rumaah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Sebelumnya, dua gempa terjadi di Pasaman Barat. Gempa pertama terjadi pada pukul 08.35 WIB denggan M5,2 yang berlokasi di 0.14 LU, 99,99 BT atau 18 Km timur laut Pasaman Barat dengan kedalaman 10 Km.

Baca juga: 2 Gempa Darat di Sekitar Pasaman Getarkan Sumbar

Gempa kedua yaitu terjadi pukul 08.39 dengan M6,2 yang berlokasi di 0.15 LU, 99.98 BT atau 17 Km timur laut Pasaman Barat dengan kedalaman 10 Km.

Dapatkan update berita Pasaman Barat – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024