Yayasan Khairu Ummah Sawahlunto Terima Bantuan dari Andre Rosiade

Langgam.id-Andre Rosiade

Anggota DPR RI Andre Rosiade menyerahkan bantuan untuk Yayasan Khairu Ummah Sawahlunto disaksikan Wakil Wali Kota Sawahlunto Zohirin Sayuti. [foto: Ist]

Langgam.id - Yayasan Khairu Ummah yang berada di Dusun Talago, Talawi Hilir, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto, menerima bantuan dari Anggota DPR RI Andre Rosiade senilai Rp50 juta.

Saat penyerahan bantuan tersebut, Andre didampingi oleh Wawako Sawahlunto Zohirin Sayuti, Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumbar yang juga Anggota DPRD Sumbar Evi Yandri Rajo Budiman.

Andre mengatakan, sesuai amanah Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto, kader Gerindra ada untuk masyarakat dan hadir sebagai solusi di tengah masyarakat.

“Kita akan selalu hadir dan ada untuk masyarakat. Dalam Pemilu boleh beda pilihan, tetapi setelah selesai mari kita bersama-sama, bergotong-royong membangun Sumbar. Karena Sumbar tidak bisa dibangun hanya oleh satu kelompok saja," ujar Andre.

Ia mengungkapkan, bahwa jika tidak dilakukan secara bersama-sama, maka Sumbar akan jauh tertinggal dari provinsi lain.

“Kami sudah berkomitmen, Andre Rosiade hadir untuk masyarakat sebagai solusi untuk masyarakat," terang ketua DPD Partai Gerindra Sumbar ini.

Andre menambahkan, sebagai anggota DPR RI, dia memang menyiapkan diri sebagai “duta besar” Sumbar di tingkat nasional.

“Kami tidak akan membeda-bedakan latar belakang orang atau lembaga yang dibantu. Insya Allah, semua yang membutuhkan akan kami berikan bantuan,” ucapnya.

Ketua Yayasan Khairu Ummah Alfi Syukri mengucapkan terima kasih kepada Andre Rosiade atas bantuan untuk tempat pendidikanyang telah berdiri sejak 2012 ini.

'Semoga ini bisa menjadi amalan bagi semua pihak yang membantu. Karena, yayasan kami terbuka untuk siapa pun yang ingin berpartisipasi memajukan pendidikan,” beber Alfi.

Wawako Sawahlunto Zohirin Sayuti memuji kinerja dan komitmen Andre Rosiade dalam pembangunan Sumbar.

Baca juga: Sempat Terbengkalai, Pembangunan TPQ Masjid Al Hidayah Padang Dibantu Andre Rosiade

Zohirin menyebutkan, bahwa wakil rakyat di Sumbar harus dimanfaatkan untuk membantu pembangunan Sumbar, agar lebih maju. Pemko Sawahlunto siap terus bekerja sama dengan Andre Rosiade.

“Telah sama-sama kita lihat dan rasakan bagaimana komitmen dari bapak Andre Rosiade dalam mendukung dan membantu Kota Sawahlunto. Tentu kita berharap, hubungan baik ini harus terus berlanjut dan ditingkatkan,” harap Zohirin. (*)


Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade bertemu langsung dengan masyarakat di Nagari Guguak Malalo, Padanglaweh Malalo dan Sumpur,
Bertemu Warga, Andre Rosiade Sosialisasikan Pembangunan PLTS Terapung Singkarak
Sekda Kabupaten Solok, Medison mengungkapkan bahwa masih ada lebih dari 1.300 keluarga di daerah itu yang belum menikmati listrik.
1.300 Keluarga di Kabupaten Solok Belum Menikmati Listik
Wakil Ketua Komisi VI, Andre Rosiade sebut PLN perlu mengkaji lagi masukan dari masyarakat. Hal itu ia ungkapkan pasca penolakan saat
Soal Penolakan PLTS Singkarak, Andre Rosiade: PLN Perlu Mengkaji Masukan Masyarakat
Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Andre Rosiade kembali bertemu dengan korban PHK PT Pos Indonesia Cabang Majalengka bernama Dadang Iskandar
Bertemu Warga Majalengka Korban PHK, Andre Rosiade: PT Pos Sepakat Bayar Kewajiban
Pemerhati sepakbola nasional Andre Rosiade memuji performa Pratama Arhan pada laga debutnya di Liga Thailand beberapa hari lalu.
Arhan Berperan dalam Gol Kemenangan saat Debut di Thailand, Andre Rosiade: Alhamdulillah
Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga kualifikasi Zonas Asia Piala Dunia (PD) 2026 usai mengalahkan Filipina 2-0 di Stadion Utama
Andre Rosiade Harap Penunjukan Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Tak Lagi Jadi Polemik