Polda Sumbar: Layanan Panggilan 110 Bebas Pulsa untuk Semua Provider

polsek

Ilustrasi Polisi (Foto: Zulfikar/Langgam.id)

Langgam.id - Layanan panggilan 110 milik pihak kepolisian kembali aktif, termasuk di wilayah Sumatra Barat (Sumbar). Bagi masyarakat yang mengetahui atau mengalami tindak kejahatan bisa menghubungi ke nomor layanan tersebut.

Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Polda Sumbar, Kombes Pol Noor Tjahyo mengatakan, untuk menghubungi layanan 110 bisa mengunakan semua provider. Bahkan layanan ini juga bebas pulsa.

"Ini bebas pulsa dan bisa semua melalui provider apa saja, telepon rumah juga bisa. Kemudian nanti akan ditindaklanjuti oleh operator," kata Noor di Mapolda Sumbar, Kamis (20/5/2021).

Noor mengungkapkan pihaknya telah memiliki command center sebagai pusat layanan panggilan. Operator yang siaga akan memonitoring jika menerima layanan panggilan 110.

"Kemudian operator monitoring mobil patroli yang dekat di lokasi kejadian. Mobil patroli kami juga sudah dipasang GPS. Jadi kami bisa monitoring, misalanya terdekat 200 meter, patroli siapa terdekat, langsung kami hubungi (untuk bertindak)," jelasnya.

Untuk saat ini, kata dia, Polda Sumbar memiliki empat orang operator di command center. Begitupun di setiap polres di Sumbar terdapat tiga operator.

"Layanan panggilan ini tidak perlu mengunakan kode telepon wilayah. Jadi setiap masyarakat, di wilayah mana saja, tinggal mencet 110 saja," ujar Noor sembari menyebutkan pihaknya telah menyiapkan server besar apabila terjadi lonjakan.

Sebelumnya, Kapolda Sumbar, Irjen Pol Toni Harmanto mengungkapkan, layanan 110 ini aktif guna memberikan pelayanan kepada masyarakat yang semakin mudah, khususnya soal gangguan kamtibmas.

"Pointnya adalah untuk kecepatan dalam memberikan pelayanan. Khususnya terkait masalah isu ganguan kamtibmas. Ini bentuk kemajuan teknologi yang dimiliki dan dikembangkan kepolisian untuk menjawab segala tantangan," kata dia.

Toni mengatakan, sebelumnya jajaran telah menghadirkan berbagai layanan berbasis aplikasi. Tak hanya untuk masyarakat, namun layanan ini juga diterapkan bagi personel dalam pekerjaan.

"Kami sudah sejak tahun lalu juga memberikan layanan masyarakat dengan menghadirkan aplikasi-aplikasi yang memberikan kemudahan bagi masyarakat, termasuk jajaran kami tentang masalah pekerjaan," ucap Toni.

"Sehingga ini untuk menjadi jawaban. Apalagi ditambah kombinasi dengan adanya layanan 110 yang dioperasikan serentak di seluruh Indonesia," sambungnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Beredar kabar bahwa Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, yang diduga menembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP
Cek Fakta: Benarkah Pelaku Penembakan Kasat Reskrim Polres Solsel Alami Gangguan Mental?
Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penembakan yang menewaskan Kasat
Pelaku Polisi Tembak Polisi Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana, Terancam Hukuman Mati
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Polda Sumbar menggelar Operasi Zebra Singgalang 2024 terhitung mulai 14-27 Oktober 2024. Kegiatan ini digelar guna menciptakan
Dimulai Hari Ini, Operasi Zebra Singgalang 2024 Berlangsung hingga 27 Oktober
Konflik agraria di Nagari Kapa, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, kembali memanas pada Jumat (4/10/2024).
Konflik Agraria Berlanjut: 10 Warga Kapa Dibawa ke Polda, Penggusuran Lahan Menuai Kecaman
Bidpropam Polda Sumbar mulai melakukan sidang kode etik terhadap para personel yang diduga tidak profesional saat membubarkan aksi tawuran
Polda Sumbar Mulai Sidang Kode Etik Anggota Tidak Profesional saat Bubarkan Tawuran di Kuranji