Komisioner KPU Sumbar Nova Indra Akan Dimakamkan di Solok

Komisioner KPU Sumbar Nova Indra Akan Dimakamkan di Solok

Nova Indra. (foto: infopublik.id)

Langgam.id - Komisioner KPU Sumatra Barat (Sumbar) Nova Indra meninggal dunia di Kota Payakumbuh. Rencananya, almarhum akan dimakamkan di Kabupaten Solok.

"Direncanakan akan di makamkan di Kabupaten Solok," kata Kepala Dinas Kominfo Sumbar, Jasman Rizal, Rabu (19/5/2021).

Jasman mengatakan Nova Indra meninggal bukan karena positif covid-19. Dia juga meminta agar kesalahan almarhum semasa hidup dimaafkan.

"Mohon dimaafkan segala keslaahan beliau," kata Jasman.

Baca juga: Komisioner KPU Sumbar Nova Indra Meninggal Dunia

Sebelumnya, Jasman menyampaikan kabar duka tentang meninggalnya Nova Indra pada Rabu malam. Menurut Jasman, komisioner KPU itu meninggal di rumah sakit.

“Telah berpulang ke rahmatullah Nova Indra, komisioner KPU Prov Sumbar di RS Yarsi Payakumbuh,” kata Jasman.

Diketahui, Nova Indra menjabat komisioner Divisi Data dan Informasi di KPU Sumbar. Jabatannya tidak berganti ketika ada perombakan di struktur KPU Sumbar pada akhir 2020 lalu.

Nova Indra Lahir di Bukittinggi pada 5 November 1976. Dia menyelesaikan pendidikan Sarjana di Universitas Bung Hatta Padang tahun 2001.Dia juga pernah menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Solok periode 2008 sampai 2013. (ABW)

Baca Juga

Jelang tahapan pemungutan dan penghitungan suara, KPU Sumbar menggelar sosialisasi terkait regulasi pemungutan dan penghitungan suara Pilkada
Minimalisir Pemungutan Suara Ulang, KPU Sumbar Gencar Sosialisasi Pilkada
KPU Sumatra Barat (Sumbar) tengah mempersiapkan mitigasi TPS di daerah rawan bencana erupsi Marapi dan pemetaan daerah blank spot
KPU Siapkan Mitigasi TPS Kawasan Marapi dan Pemetaan Daerah Blank Spot di Pilkada 2024
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Dikritik, Semua Panelis Debat Cagub dari Akademisi
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar Gelar Simulasi Pemungutan Suara, Siapkan 10.824 TPS untuk Pilkada Serentak
KPU Sumbar menggelar nonton bareng film berjudul Tepatilah Janji di Bioskop CGV Padang. Kegiatan ini digelar guna meningkatkan partisipasi
Targetkan Partisipasi 75 Persen di Pilkada, KPU Sumbar Edukasi Pemilih Melalui Film
Pelaksana Harian Ketua KPU Sumbar, Jons Manedi mengatakan bahwa masih ada waktu 46 hari menjelang Pilkada Serentak di Sumatra Barat.
KPU Sumbar Jadwalkan 2 Kali Debat Publik, 13 dan 20 November 2024