5 Orang Diringkus Polisi Saat Pesta Sabu di Padang

narapidana

Ilustrasi - Tahanan. (Foto: tribatanews.polri.go.id)

Langgam.id – Lima orang pria ditangkap Satnarkoba Polresta Padang. Mereka kedapatan sedang pesta narkoba jenis sabu dalam ruko di Jalan Jhoni Anwar, Nanggalo Kota Padang.

Kelima laki-laki tersebut berinisial LW (49), A (47), SFP (26), RS (40), dan JT (36). Mereka ditangkap saat tengah berpesta sabu pada Rabu (17/02/2021) sekitar pukul 21.00 WIB.

“Kelima orang tersebut ditangkap petugas Satnarkoba Polresta Padang dari sebuah Ruko, yang diduga sedang pesta narkoba jenis sabu-sabu,” ujar
Kasubbag Humas Kapolresta Padang, Ipda Helga, Kamis (18/02/2021).

Sebelum penangkapan, Sat Narkoba Polresta Padang mendapatkan informasi tentang aktivitas kelima orang tersebut. Saat penangkapan, polisi menemukan tiga paket sabu yang akan digunakan olah para tersangka.

“Setelah dilakukan pengintaian di TKP, petugas langsung melakukan penangkapan terhadap tersangka. Petugas menemukan barang bukti berupa narkotika jenis sabu-sabu,” ucapnya.

“Keberhasilan ini berkat kerjasama yang dibangun antara Polri dan masyarakat yang ingin menjadikan Kota Padang nol kriminal, nol narkoba,” tambahnya. (*Mg-Rinta/ABW)

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Satu tahun kepemimpinan Presiden RI Prabowo Subianto ditandai dengan langkah nyata di lapangan yaitu perang total melawan narkoba.
1 Tahun Prabowo, 214 Ton Narkoba Disita dan 65 Ribu Tersangka Ditangkap, Pengamat: Kepemimpinan Berdampak Langsung ke Publik