330 Warga Padang Utara Terima Paket Sembako Program Ramadan Berbagi

330 Warga Padang Utara Terima Paket Sembako Program Ramadan Berbagi

Wako Padang Hendri Septa membagikan paket sembako kepada warga. (Foto: Diskominfo Padang)

Langgam.id- Program 'Ramadhan Berbagi' Pemerintah Kota Padang kali ini menyasar Kecamatan Padang Utara. Sebanyak 330 paket sembako dibagikan kepada warga.

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Wali Kota Padang, Hendri Septa di Masjid Nurul Islam, Ulak Karang Selatan, Kecamatan Padang Utara, Selasa (19/3/2024).

Hendri Septa menyampaikan paket sembako program 'Ramadhan Berbagi' ini dihimpun oleh Baznas Kota Padang, selaku badan amil zakat. Baznas memfasilitasi antara orang memberi dan menerima zakat.

"Sebanyak 80 persen dari zakat ASN Pemko Padang. Kita doakan para Muzaki agar sehat selalu," ucapnya.

Hendri Septa menambahkan, dengan pembagian sembako diharapkan meringankan pengeluaran dan dapat digunakan sebaiknya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Sesuai dengan syariat agama, dengan bersedekah dan berzakat tentunya mendapat berkah," imbuhnya.(*/Fs)

Baca Juga

Ratusan bibit pohon ketapang dan cemara laut ditanam di kawasan Pantai Cimpago, Kota Padang, Jumat (26/4/2024). Penanaman itu dilakukan
Ratusan Bibit Pohon Ketapang dan Cemara Laut Ditanam di Pantai Cimpago Padang
Ribuan Anak TK Tari Massal, Bunda PAUD Kota Padang Beri Apresiasi
Ribuan Anak TK Tari Massal, Bunda PAUD Kota Padang Beri Apresiasi
Kota Padang menjadi tuan rumah kegiatan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional (HKBN) 2024 yang akan dipusatkan di Gedung Youth Center pada
Warga Jangan Kaget, Besok Sirene Tsunami di Padang Berbunyi
Popda Padang 2024 Resmi Dibuka, Wawako Semangati Atlet Pelajar Berbakat
Popda Padang 2024 Resmi Dibuka, Wawako Semangati Atlet Pelajar Berbakat
Momen HUT ke 51 KPN Balaikota, Giat Sentra Rendang Diresmikan
Momen HUT ke 51 KPN Balaikota, Giat Sentra Rendang Diresmikan
Truk Batu Bara Resahkan Warga Teluk Kabung, FMPL Minta Solusi ke Wawako Ekos Albar
Truk Batu Bara Resahkan Warga Teluk Kabung, FMPL Minta Solusi ke Wawako Ekos Albar