1 Ekor Harimau di Solok Berhasil Masuk Perangkap

Seekor harimau sumatra terkena jerat babi warga di Jorong Tikalak, Nagari Tanjung Beringin Selatan, Kecamatan Lubuk Sikaping, Pasaman,

Ilustrasi harimau sumatra. (Foto: pen_ash/pixabay.com)

Langgam.id - Seekor harimau sumatra yang muncul di Nagari Simpang Tanjuang Nan Ampek, Kecamatan Danau Kembar, Kabupaten Solok, Sumatra Barat (Sumbar) akhirnya masuk perangkap, Minggu (6/12/2020). Proses pembiusan masih berlangsung terhadap satwa itu.

Kepala Seksi Wilayah III Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumbar, Novtiwarman membenarkan satu ekor harimau berhasil ditangkap tersebut. Namun ia belum bisa merinci lebih detail.

"Mohan maaf ya, sekarang lagi proses pembiusan. Tidak boleh ada suara, nanti aja ya," kata Novtiwarman dihubungi langgam.id, Minggu (6/12/2020).

Seperti diketahui, konflik satwa dengan nama latin phantera tigris sumatrae ini telah berlangsung beberapa hari belakangan. Upaya penangkapan telah berulang kali dilakukan, mulai pemasangan perangkap hingga penembakan bius.

Upaya penangkapan harimau juga dibantu Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dharmasraya, Tim Kesehatan Hewan Provinsi, dan TMSBK Bukittinggi. (Irwanda)

Baca Juga

Harimau sumatra yang masuk kandang jebak di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, diberi nama Puti Malabin. Dikutip dari akun Instagram,
Harimau Sumatra yang Masuk Kandang Jebak di Pasaman Diberi Nama Puti Malabin
BKSDA Sumbar memerintah tim WRU melakukan verifikasi dan penanganan di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupatan Pasaman usai instansi tersebut
Harimau Sumatra Masuk Kandang Jebak di Tigo Nagari Pasaman, Begini Kronologinya
Evelinda Golkar
Harga Bawang Merah Anjlok Bikin Petani di Solok Menjerit, Evelinda Desak Pemerintah Bergerak
Politisi Partai Golkar Evelinda
Keliling Solok Jemput Aspirasi, Evelinda Didoakan Jadi Anggota DPR RI
Tim WRU SKW I BKSDA Sumbar melakukan kegiatan penanganan konflik harimau sumatra di Jorong Terantang Tunggang, Nagari Binjai, Kecamatan Tigo
Harimau Sumatra Muncul di Ladang Sawit Warga Tigo Nagari Pasaman
Politisi Partai Golkar Evelinda
Sorot Penanganan Stunting, Politisi Golkar Evelinda: Harus Diperangi Demi Generasi Emas 2045