Wako dan Wawako Solok Sepakat Tak Beli Mobil Dinas Baru, Ini Alasannya

Wako dan Wawako Solok Sepakat Tak Beli Mobil Dinas Baru, Ini Alasannya

Wawako Solok berkunjung rumah kediaman tokoh Proklamator Bung Karno di Bengkulu. (foto: Pemko Solok)

Langgam.id - Wakil Wali Kota (Wawako) Solok Ramadhani Kirana Putra mengatakan, ia bersama Wako Solok Zul Elfian Umar sepakat tidak membeli mobil dinas baru.

Hal itu disampaikan Ramadhani saat melakukan kunjungan ke Kota Bengkulu, Senin (22/3/2021). Dalam pertemuan itu, ia bertemu dengan Wawako Bengkulu Dedy Wahyudi.

Sebelumnya, beberapa kepala daerah lainnya di Sumbar yang baru dilantik pada 26 Februari 2021 lalu, juga menolak membeli mobil dinas baru. Seperti, Bupati Pasaman Barat Hamsuardi dan Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar.

Ramadhani mengungkapkan, alasan ia bersama Zul Elfian tidak membeli mobil dinas baru agar dapat menghemat anggaran daerah.

"Dengan begitu nantinya bisa disalurkan ke masjid-masjid di Kota Solok untuk menjadikan masjid sebagai pusat ekonomi umat dan masyarakat yang dikelola oleh pengurus masjid," ujar Ramadhani.

Baca juga: Bupati Pesisir Selatan Juga Tolak Perabot dan Mobil Dinas Baru

Dalam kunjungan tersebut, Pemko Bengkulu berbagi dan sharing tentang program-program unggulan yang dilaksanakan di Kota Bengkulu guna kemaslahatan masyarakat dan umat.

"Saya sangat salut kepada wako dan wawako Bengkulu yang berkantor di kompleks Masjid At Taqwa Kota Bengkulu. Sudah seharusnya masjid kembali dijadikan basis pergerakan umat, pergerakan pemerintahan, pergerakan kebudayaan," sebut Ramadhani.

Baca juga: Penampakan Mobil Dinas Bupati Pasbar yang Tolak Beli Kendaraan Baru

Pada kesempatan itu Wawako Bengkulu Dedy Wahyudi mengatakan, kunjungan Pemko Solok ini sebagai salah satu upaya menjaga tali silaturahmi, baik secara pemerintahan maupun kita pribadi.

"Karena kunjungan ini juga kita dapat berbagi informasi terkait perkembangan daerah masing-masing, sehingga dapat menjadi media pembelajaran bagi kita semua," kata Dedy.

Dedy juga  mengajak Ramadhani beserta rombongan melihat kompleks Masjid Agung At Taqwa serta berkunjung ke rumah kediaman tokoh Proklamator Bung Karno. (*/yki)

Baca Juga

Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Rang Solok Baralek Gadang yang merupakan event kebanggaan masyarakat Kota Solok akan digelar pada 16-18 September 2023. Kegiatan ini
Beragam Kesenian Bakal Meriahkan Rang Solok Baralek Gadang 2023, Ada Darak Badarak
Langgam.id - Seekor Ular Piton sepanjang 2,5 meter masuk ke dapur warga di Batu Gadang, Kelurahan Simpang Rumbio, Kota Solok.
Ular Piton Sepanjang 2,5 Meter Masuk Dapur Warga di Simpang Rumbio Solok
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh
Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Solok memfasilitasi layanan BPJS Ketenagakerjaan untuk seluruh ketua RT dan RW di daerah itu.
Pemko Solok Fasilitasi BPJS Ketenagakerjaan untuk Ketua RT dan RW
Oktober Ini, Gojek Berikan Layanan di Kota Solok dan Pariaman
Oktober Ini, Gojek Berikan Layanan di Kota Solok dan Pariaman