Penampakan Mobil Dinas Bupati Pasbar yang Tolak Beli Kendaraan Baru

Penampakan Mobil Dinas Bupati Pasbar yang Tolak Beli Kendaraan Baru

Mobil dinas Hamsuardi. (Dok. Pemkab Pasbar)

Langgam.id - Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Hamsuardi menolak membeli kendaraan dinas baru dan memilih memakai mobil dinas yang sudah lama terparkir. Bagaimana penampakan mobil dinas pilihan Hamsuardi itu?

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pasaman Barat memperlihatkan kondisi mobil dinas tersebut dalam laman Fecebook. Mobil SUV itu disebut sudah lima tahun tidak dipakai sebagai mobil dinas bupati.

"Mobil dinas dengan merek Toyota Land Cruiser Prado ini telah parkir satu periode di belakang rumah dinas," kata Kabag Umum Pemkab Pasbar, Faisal.

Dalam foto yang diunggah di akun tersebut, mobil dinas warna hitam itu masih tampak mengkilap. Plan nomor BA 1 S juga sudah terpasang di bagain depan dan belakang mobil.

Kendaraan itu sebelumnya pernah dipakai Bupati Pasbar Periode 2010-2015. Sementara kendaraan dinas Wakil Bupati Risnawanto merupakan Toyota Fortuner.

Lampiran Gambar

Mobil dinas Hamsuardi. (Dok. Pemkab Pasbar)

Sebelumnya, Hamsuardi menyatakan tak berniat membeli kendaraan dinas baru sebagai bupati. Dia menilai anggaran untuk kendaraan dinas itu bisa dialihkan untuk perbaikan infrastruktur.

“Anggaran untuk mobil tersebut bisa kita gunakan untuk membangun jembatan, membangun jalan, dan lainnya,” kata Hamsuardi, Selasa (2/3/2021). (*ABW)

Baca Juga

Sebanyak 202 siswa mengikuti seleksi calon Paskibraka tingkat Pasaman Barat tahun 2024 di Balerong Pusako Anak Nagari Simpang Empat, Jumat
202 Siswa Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Pasaman Barat
Sebanyak 8.646 pengunjung menikmati keindahan Muaro Sasak dan Pohon Seribu di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Kabupaten Pasaman Barat,
Pemkab Pasbar Targetkan Kunjungan Wisatawan ke Pantai Sasak 60 Ribu Orang Tahun Ini
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto mendatangi warga pendemo dari Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, di Masjid Raya Sumatra Barat,
Didatangi Wabup Pasbar, Warga Air Bangis Menolak Pulang Sebelum Ada Solusi
Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang
BREAKING NEWS: Warga Air Bangis Lanjutkan Aksi Meski Diguyur Hujan Lebat