Wakapolri Dijadwalkan Beri Kuliah Umum di Unand Jumat Pagi Ini

Wakapolri Dijadwalkan Beri Kuliah Umum di Unand Jumat Pagi Ini

Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono. (Infografis: Unand)

Langgam.id - Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono mengunjungi Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Jenderal bintang tiga ini direncanakan memberikan kuliah umum di Universitas Andalas (Unand), Jumat (14/2/2020) pagi.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan, wakapolri telah mendarat di Bandara Internasional Minangkabau, Kamis (13/2/2020) sekitar pukul 19.00 WIB.

"Pak Wakapolri sudah berada di Padang. Besok pagi kuliah umumnya di Unand," ujar Satake Bayu, Kamis (13/2/2020) malam.

Kedatangan orang nomor dua di kepolisian Indonesia itu disambut langsung disambut Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto, Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Rudy Sumardiyanto beserta jajaran.

Satake Bayu mengatakan, materi kuliah umum yang akan dipaparkan oleh Wakapolri kelahiran Solok tersebut bertemakan persatuan bangsa untuk Indonesia maju.

Ia berharap kuliah umum wakapolri bisa disimak mahasiswa. (Irwanda/SS)

Baca Juga

Pemko Padang dan UNAND Jajaki Kerjasama Pengolahan Sampah Organik jadi Pupuk
Pemko Padang dan UNAND Jajaki Kerjasama Pengolahan Sampah Organik jadi Pupuk
Desain surat suara untuk PSU pada 13 Juli 2024 nanti sudah disetujui oleh 16 calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sumbar.
PSU Pasaman, Pengamat UNAND Nilai Tantangannya adalah Menumbuhkan Kepercayaan Publik
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan
Rektor UNAND Keluarkan Edaran Disiplin ASN Selama Libur Idul Fitri
Rektor UNAND Keluarkan Edaran Disiplin ASN Selama Libur Idul Fitri
Pengumuman Hasil SNBP 2025, UNAND Terima 2.350 Mahasiswa Baru
Pengumuman Hasil SNBP 2025, UNAND Terima 2.350 Mahasiswa Baru
Rektor Universitas Andalas (UNAND) Efa Yonnedi memastikan bahwa tidak ada kenaikan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) pada tahun ajaran baru
Tindaklanjuti Edaran KPK, Rektor UNAND Tegaskan Komitmen Cegah Gratifikasi Hari Raya