Venue MTQ Sumbar Belum Siap, Ini Kata Wako Padang Panjang

mtq padang panjang, mtq sumbar padang panjang

Alquran [canva]

Langgam.id – Pengerjaan venue MTQ Nasional ke-39 Tingkat Sumbar 2021 di Padang Panjang masih belum rampung. Padahal perhelatan tersebut akan digelar 12 November 2021 mendatang.

“Venue di Lapangan Khatib Sulaiman belum rampung, masih dalam tahap pengerjaan,” kata Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran saat meninjau lokasi, Minggu (31/10/2021).

Fadly meminta agar perbagunan venue itu selesai tepat pada waktunya. “Semoga selesai tempat waktu. Jadi bisa fokus kepada hal teknis untuk kegiatan tersebut,” tutup dia.

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesar) Sendako, Ade Afdil mengatakan, pihaknya selalu mengontrol perkembangan pembagunan venue setiap hari.

“Tidak hanya mengontrol, kami juga mengingatkan pihak Event Organizer (EO) mengerjakan sesuai dengan standar yang disepakati,” tutur dia.

Baca juga: Kafilah MTQ Sumbar Bakal Disambut di Masjid Islamic Center Padang Panjang

“Pihak EO berjanji akan merampungkan pembagunan venue ini selesai seperti yang diharapkan,” sambung Ade.

Venue di Lapangan Khatib Sulaiman tersebut akan menjadi venue utama ketika perhelatan dilaksanakan. Akan tetapi hingga saat ini masih belum rampung.

Sebelumnya, Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran direncanakan akan menyambut kafilah MTQ Nasional ke-39 Tingkat Sumbar di Masjid Islamic Center pada 12 November mendatang.

Kunjungan kafilah ke Masjid Islamic Center dimulai dari pukul 08.00-17.00 WIB. Sekaligus proses registrasi dan screening antigen.

“Pastikan kesiapan jangan sampai ada yang kurang. Sukses acara juga sangat ditentukan oleh pembukaan,” kata Sekretaris Daerah Padang Panjang Soni Budaya Putra dalam rapat persiapan MTQ, kemarin (27/10/2021) di hall lantai III Balai Kota

Wako Fadly Amran mengatakan, nantinya ada sekitar 2.000 orang akan menginap di Kota Padang Panjang.

Fadly berharap PPKM Level 1 di Kota Padang Panjang terus bertahan hingga pelaksanaan MTQ Nasional ke-39 Tingkat Sumbar nanti selesai. (Mg Lisa)

Baca Juga

Kajari Padang Koswara (tengah)
Kejari Padang Tetapkan Anggota DPRD Sumbar Tersangka Dugaan Korupsi Agunan Fiktif
Jembatan Kembar Margayasa di Padang Panjang yaitu Margayasa A dan B yang diterjang oleh banjir bandang pada akhir November 2025 lalu, sudah
BPJN Sumbar: Secara Teknis, Jembatan Kembar Margayasa Masih Layak dan Aman Digunakan
Pemko Padang Panjang mulai menyusun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana (R3P). Hal ini dilakukan sebagai
Pemko Padang Panjang Susun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana
Kondisi jembatan kereta api Lembah Anai pascabanjir akhir November lalu. IST
Kementerian Kebudayaan Catat 89 Cagar Budaya Sumbar Terdampak Bencana
Kondisi jembatan kereta api Lembah Anai pascabanjir akhir November lalu. IST
Respon Menteri Kebudayaan Soal Rencana Pembongkaran Jembatan Kereta Api Lembah Anai
Personil kepolisian membawa jenazah korban galodo di Nagari Salareh Aia Timur.
Pemerintah Agam Setop Pencarian Korban Galodo