Transaksi Sabu, Warga Payakumbuh Diringkus Polisi

pembunuh gadis

Ilustrasi - penangkapan. (Foto: pixabay.com)

Langgam.id - Kedapatan sedang bertransaksi narkotika jenis sabu, seorang pria berinisial ES (26), diringkus jajaran Satnarkoba Polres Payakumbuh.

Warga Kelurahan Padang Tinggi, Kecamatan Payakumbuh Barat itu ditangkap di depan toko trans mode di Kelurahan Tanjung Gadang, Payakambuh Barat pada Jumat (24/7/2020).

Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti (BB) berupa 6 paket kecil sabu yang terbungkus plastik berwarna putih.

Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan mengatakan, penangkapan ES berawal dari informasi masyarakat.

"Ada informasi, pelaku ini akan melakukan transaksi narkotika jenis sabu. Berdasarkan informasi itulah, tim opsnal melakukan penyelidikan,” katanya seperti dikutip di halaman tribratanews Sumbar, Minggu (26/7/2002).

Saat diciduk, ES sedang duduk di trotoar. Dia dihampiri polisi yang berpakaian preman dan tidak berkutik saat ditangkap.

“Pelaku mengakui narkotika sabu itu didapat dari seseorang yang saat ini masih DPO,” katanya.

Saat ini, tersangka sudah meringkuk di sel tahanan Polres Agam untuk menjalani proses selanjutnya. Sedangkan rekan polisi masih memburu rekan tersangka. (*/ICA)

Baca Juga

Profil Bakal Calon Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta, Peraih Predikat Dokter Teladan Nasional
Profil Bakal Calon Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta, Peraih Predikat Dokter Teladan Nasional
Pondok Goreng Baluik Payakumbuh Resmi Hadir di Bypass Batipuah Panjang
Pondok Goreng Baluik Payakumbuh Resmi Hadir di Bypass Batipuah Panjang
HAN di SMAN 2 Payakumbuh: SURI Gelar Pelatihan Membatik yang Inspiratif
HAN di SMAN 2 Payakumbuh: SURI Gelar Pelatihan Membatik yang Inspiratif
Festival Maek Mengungkap Misteri Peradaban Dunia
Festival Maek Mengungkap Misteri Peradaban Dunia
Team Miminku dan Rudi Maulana
Agensi Digital Marketing Miminku.id Pertama di Sumatera, Inovasi Pemberdayaan Perempuan Asal Payakumbuh
Kepala Kantor Kemenag Kota Payakumbuh, Joben mengatakan, pada Idul Adha 1444 H ini, ada total 1.564 ekor hewan kurban yang akan disembelih
Pemko Payakumbuh Gelar Salat Idulfitri 1445 H di Halaman Balai Kota