Tips Membalas Email Saat Mendapat Undangan Wawancara Kerja

tips membalas email

Ilustrasi. [pixel - langgam.id]

Banyak orang yang akan merasa bingung ketika hendak membalas email dari perusahaan yang mengundang untuk melakukan wawancara kerja

Langgam.id - Semenjak pandemi melanda tanah air, tentunya banyak perusahaan yang sedang membutuhkan karyawan meminta mereka untuk mengirimkan berkas melalui email.

Hal ini dilakukan untuk mengatasi semakin parahnya Virus Covid-19 di tanah air. Sehingga semua hal harus diperhitungkan dengan baik dan bijak.

Nah, khususnya bagi seorang pelamar, tentunya juga memiliki etika yang harus mereka terapkan saat mendapatkan email dari perusahaan tersebut. Entah itu menerima tawaran untuk wawancara kerja ataupun menolaknya.

Baca juga: 5 Hal yang Sebaiknya Tidak Dikatakan Saat Wawancara Kerja

Berikut ini tips yang bisa diterapkan saat membalas email dari perusahaan agar tidak terjadi kesalahan yang menimbulkan kerugian untuk diri sendiri.

Bisa Hadir

Saat mendapat email dari pihak perusahaan yang meminta untuk melakukan tes wawancara di perusahaannya, sebaiknya berilah balasan yang tepat untuk mereka.

Jika tidak ada halangan untuk hadir dalam proses wawancara tersebut, awali dengan mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk kamu sehingga bisa diundang untuk melakukan tes wawancara.

Setelah itu, jelaskan bahwa kamu siap untuk menghadiri undangan tersebut dan jangan lupa untuk menyebutkan kembali tanggal wawancaranya

Meminta Ganti Jadwal

Saat diminta untuk melakukan wawancara di waktu yang tidak tepat, tentunya kamu sangat mengharapkan mereka bisa menerima dan mengatur kembali jadwal wawancara tersebut.

Untuk itu, cobalah awali dengan permintaan maaf terkait prosesi wawancara tersebut, dan juga sebutkan alasan pasti yang membuat kamu tidak bisa hadir dalam wawancara tersebut.

Jangan lupa juga untuk menyebutkan tanggal pilihan kamu dalam email tersebut, agar mereka juga bisa mempertimbangkan keputusan kamu.

Tidak Bisa Hadir

Saat mendapatkan email terkait undangan wawancara kerja, namun kamu benar benar tidak bisa datang untuk melakukan prosesi tersebut karena suatu hal, sebaiknya tetaplah membalas email itu dengan sopan.

Baca juga: Tidak Percaya Diri Karena Bau Badan, Atasi dengan Tiga Bahan Alami Ini

Caranya pun mudah, yakni dengan mengawali dengan permintaan maaf terkait tidak bisa hadir dalam proses wawancara dan juga jangan lupa untuk menjelaskan alasan yang jelas. Dan juga ucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan oleh pihak perusahaan.

Itulah tips yang bisa diterapkan saat membalas email dari perusahaan agar tidak terjadi kesalahan yang menimbulkan kerugian untuk diri sendiri.

Baca Juga

BPS melaporkan jumlah angkatan kerja di Sumbar pada Februari 2024 sebanyak 3,09 juta orang. Jumlah ini meningkat 86,78 ribu orang dibanding
Februari 2024, Jumlah Penduduk Bekerja di Sumbar Naik Jadi 2,91 Juta Orang
Kementerian Agama RI sudah menetapkan 1 Ramadan 1445 H 2024 jatuh pada Selasa (12/3/2024). Penetapan awal Ramadan 2024 diputuskan secara
12 Tips Sehat Jalankan Puasa Ramadan, Salah Satunya Berolahraga
Tips Mengelola Stres: Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya dengan baik
Tips Mengelola Stres: Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Cuaca seringkali sulit untuk diprediksi, sehingga kita sebagai pengendara dituntut untuk bisa lebih sigap dan tanggap saat menghadapi berbagai
Tips Berkendara Aman Saat Hujan
Jambu biji merupakan tanaman tropis yang buahnya memiliki kandungan vitamin C tinggi. Buah jambu biji memiliki buah yang berwarna hijau
Sumber Vitamin C, Ini Beragam Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan
Waktu adalah sesuatu yang terus berjalan dan tidak dapat diulang kembali. Mengatur waktu dengan baik harus dilakukan untuk semua pekerjaan
Manajemen Waktu, Tingkatkan Kualitas Hidup