Tertabrak KA Bandara, Mobil ASN di Padang Terseret 20 Meter

Tertabrak KA Bandara, Mobil ASN di Padang Terseret 20 Meter

Ilustrasi kecelakaan. (pixabay.com)

Langgam.id - Kecelakaan kembali terjadi di perlintasan kereta api sebidang tanpa palang pintu di kawasan Banjir Kanal, Kelurahan Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Rabu (21/4/2021).

Peristiwa sekitar pukul 09.25 WIB itu melibatkan Kereta Api Minangkabau Ekpres yang menabrak minibus Toyota Innova BA 1334 QA. Akibatnya, minibus tersebut ringsek hingga terseret sejauh 20 meter.

"Minibus ini bahkan berputar arah akibat hantaman yang keras. Awalnya minibus datang dari timur ke barat," kata Kanit Reskrim Polsek Padang Utara, Ipda Hendrizal, Rabu (21/4/2021).

Minibus ini dikemudikan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) bernama Hendri Zulviton (43) dengan membawa anaknya Halwasisi Heni Qolbia (10). Dari kecelakaan ini, korban hanya mengalami luka dan trauma.

Hendrizal mengatakan, pihaknya menduga kecelakaan ini terjadi lantaran korban tidak mengetahui kedatangan kereta. Apalagi, di perlintasan tidak ada palang pintu.

"Dari keterangan saksi begitu, korban tidak mendengar. Tertabrak terseret hingga 20 meter. Korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Padang," jelasnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru