Seorang Warga Meninggal Tertimbun Longsor Tambang Pasir di Palembayan Agam

Longsor tambang agam, sumbar siaga bencana

Longsor tambang pasir di Palembayan Agam [dok.Polres Agam]

Langgam.id - Tebing tambang pasir di Jorong Koto Gadang, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatra Barat (Sumbar) mengalami longsor. Akibatnya, satu orang pekerja bernama Ardimal (50) meninggal dunia tertimbun tanah galian.

Kasat Reskrim Polres Agam, AKP Fahrel Haris mengatakan, peristiwa ini terjadi pada Sabtu (4/9/2021) sekitar pukul 14.30 WIB. Video saat tebing longsor juga beredar di media sosial.

"Korban meninggal dunia satu orang. Pas kejadian korban langsung ditemukan," kata Fahrel dihubungi langgam.id, Minggu (5/9/2021).

Fahrel mengungkapkan, tambang tersebut memiliki tinggi kurang lebih 25 meter. Para pekerja menggali tanah dengan mengunakan linggis.

Baca juga: Bupati Agam Minta Perantau Investasi di Kampung Halaman

Pada saat kejadian, kata dia, posisi korban berada di bawah tebing dekat kendaraan yang menampung tanah. Kemudian, tebing langsung mengalami longsor.

"Ini tambang rakyat, perizinan ada di nagari. Kalau galian c, ada izin kabupaten ke provinsi. Ini tambang pasir, enggak pakai alat berat," jelasnya.

Selain korban, satu unit kendaraan
colt diesel juga tertimbun tanah galian. Korban ditemukan masyarakat dan langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat namun nyawanya tidak tertolong.

Baca Juga

Kabupaten Tanah Datar akan mendapatkan alokasi sebanyak 40 sabo dam dari 56 sabo dam yang bakal dibangun pemerintah pusat di Sumbar
Antisipasi Galodo Marapi, Menteri PU Janjikan Segera Pembangunan 9 Sabo Dam
Kebakaran Hanguskan Rumah Dua Lantai di Jati Baru
Kebakaran Hanguskan Rumah Dua Lantai di Jati Baru
Luapkan Kekecewaan, Seniman Sumbar Bentangkan Spanduk Raksasa di Gedung Kebudayaan
Luapkan Kekecewaan, Seniman Sumbar Bentangkan Spanduk Raksasa di Gedung Kebudayaan
Jajaran Polda Sumatra Barat (Sumbar) telah mengungkap sebanyak 355 kasus penyalahgunaan narkoba sepanjang Januari hingga April 2025.
436 Orang Ditangkap Akibat Narkoba di Sumbar, Termasuk 1 Polisi
Tundukkan Persija di Cibinong, Semen Padang Merangkak Keluar dari Zona Degradasi
Tundukkan Persija di Cibinong, Semen Padang Merangkak Keluar dari Zona Degradasi
Alarm Integritas: Menyontek dan Plagiarisme Masih Membayangi Sekolah dan Kampus di Indonesia
Alarm Integritas: Menyontek dan Plagiarisme Masih Membayangi Sekolah dan Kampus di Indonesia