Sengit dan Diwarnai 3 Kartu Kuning, Semen Padang FC Kalah 0-1 Lawan PSMS

Langgam.id - PSMS Medan semakin berjaya di posisi pertama usai mengalahkan Semen Padang FC di putaran pertama Liga 2 musim 2022 Grup Barat.

Semen Padang fc melawan PSMS Medan di laga lanjutan Liga 2 musim 2022. [Foto: Dok. Semen Padang FC]

Langgam.id - Hasil pertandingan Semen Padang FC melawan PSMS Medan berakhir kekalahan. Kabau Sirah kalah 1-0 dari tim berjulukan Ayam Kinantan tersebut, Senin (26/9/2022).

PSMS Medan berhasil mengungguli Semen Padang FC setelah bertarung sengit dan cenderung keras di babak kedua.

PSMS Medan unggul 1-0 melawan Kabau Sirah lewat gol yang dicetak melaluo tendangan bebaas Ahmad Bustomi di menit-menit akhir babak kedua.

Ahmad Bustomi berhasil membobol gawang Kabau Sirah dengan bola menghujam ke kiri gawang.

Meskipun sengit dan diwarnai kekerasan, pada babak pertama, tim Kabau Sirah masih mampu menahan bola dari PSMS agar tak membobol gawang mereka.

Namun, pada babak kedua, karena adannya pelanggaran dari salah seorang pemain Kabau Sirah, Nico Malau, PSMS berhasil mendapatkan peluang untuk menang.

Dalam laga lanjutan Liga 2 musim 2022 itu, dua kartu kuning dihadiahkan wasit untuk pemain PSMS, yaitu Didik Ariyanto pada menit ke-10 dan Martua Sandeni di menit ke-34.

Baca juga: Jelang Laga Melawan PSMS Medan, Ini Pesan Penasihat Tim Semen Padang FC

Lalu, satu kartu kuning lagi diberikan kepada pemain Semen Padang FC, Wiganda Prandika pada menit ke-11.

Diketahui, Wiganda juga pernah berjuang bersama PSMS Medan di Liga 2 musim lalu.

Dapatkan update berita terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Penasihan tim Semen Padang FC yang juga Anggota DPR RI, Andre Rosiade memberikan dukungan penuh dan support terhadap klub promosi Liga 1 ini.
Andre Rosiade Ajak Para Pendukung Beli Jersey Original Semen Padang FC
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah menyerahkan Surat Keputusan (SK) pinjam pakai Stadion GOR Haji Agus Salim sebagai homebase Semen Padang
Serahkan SK Pinjam Pakai Stadion H Agus Salim, Gubernur Harap SPFC Raih Prestasi di Liga 1
Semen Padang FC resmi memperkenalkan tiga pemain asingnya untuk bersaing di Liga 1 2024/2025. Ketiga pemain tersebut diperkenalkan di akun
Semen Padang FC Perkenalkan 3 Pemain Asing Baru, Ini Profilnya
Daftar 11 Rekrutan Anyar Semen Padang FC, Ramaikan Liga 1 2024/2025
Daftar 11 Rekrutan Anyar Semen Padang FC, Ramaikan Liga 1 2024/2025
Manajemen Semen Padang FC sudah mengumumkan 11 pemain baru guna menghadapi Liga 1 musim 2024/2024. Para pemain baru itu diperkenalkan melalui akun Instagram Semen Padang FC
Semen Padang FC Umumkan 11 Pemain Baru, 8 Rekrutan Asing Bakal Dikontrak
Stadion H Agus Salim menjadi kandang Semen Padang pada Liga 1 2024/2025 nanti. Percepatan renovasi Stadion H Agus Salim dilakukan renovasi
Telan Biaya Capai Puluhan Miliar, Semen Padang FC Percepat Renovasi Stadion H Agus Salim