Sembuh dari Covid-19, Ali Mukhni Ikut Daftar ke KPU Sumbar Sore Ini

Sembuh dari Covid-19, Ali Mukhni Ikut Daftar ke KPU Sumbar Sore Ini

Screenshot pengakuan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni terpapar corona. (Istimewa)

Langgam.id- Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni mengaku telah sembuh dari Covid-19. Ia dinyatakan sembuh setelah hasil tes polymerase chain reaction (PCR) dinyatakan negatif pada Minggu (06/09/2020).

“Insya Allah, ikut hadir mendaftar. Atas izin Allah, alhamdulillah negatif,” ujarnya kepada langgam.id, Minggu (6/9/2020).

Baca juga: Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni Positif Corona

Ali Mukni bakal mendaftar sebagai bakal calon wakil gubernur Sumbar ke KPU Sumbar, Minggu (06/09/2020). Ia berpasangan dengan Mulyadi sebagai bakal calon gubernur Sumbar.

Berdasarkan informasi yang diterima langgam.id, pasangan yang diusung Partai Demokrat dan PAN ini akan mendatangi KPU Sumbar sekitar pukul 17.00 WIB.

Baca juga: 3 Kepala Daerah yang Positif Covid-19 di Sumbar

Sebelumnya, Ali Mukhni dinyatakan positif terpapar Covid-19 pada Minggu (23/8/2020). Hal ini dibenarkan Juru Bicara Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal.

Kata Jasman, Ali Mukhni terindikasi terpapar Covid-19 dari luar daerah Sumbar. Dia sempat menjalani perawatan di Semen Padang Hospital. (Irwanda/AE)

Baca Juga

Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) mengatakan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah
Normalisasi SPAM, Padang Pariaman Dapat Kucuran Awal Rp204 Miliar dari Kementerian PU
BNPB mempercepat pembangunan hunian sementara (huntara) yang berlokasi di Nagari Anduring, Kecamatan Asam Pulau, Kabupaten Padang Pariaman.
BNPB Percepat Pembangunan 34 Huntara di Padang Pariaman
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan