Sekda Padang Kembali Positif, Ini Penjelasan Jubir Covid-19 Sumbar

Sekda Padang Positif Corona

Sekda Kota Padang Amasrul. (Humas Pemko Padang)

Langgam.id - Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kota (Pemko) Padang Amasrul dikabarkan kembali dinyatakan positif corona. Kabar itu akhirnya dibenarkan Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar) Jasman Rizal.

Jasman menyebut, ini menjadi kali kedua Amasrul dikonfirmasi positif covid-19. Dia mengatakan ada kemungkinan bahwa virus yang menjangkit Amasrul kali ini berbeda dengan yang sebelumnya.

"Virus itu pintar, dia akan selalu beradaptasi, bermutasi, menyesuaikan dengan kondisi. Nah, bisa jadi virus yang pertama masuk itu model dan bentuknya A, sekarang yang masuk model dan bentuknya B. Namun sama-sama tetap virus corona," kata Jasman di Kantor Gubernur Sumbar, Senin (12/10/2020).

Baca juga: Sekda Padang Dikabarkan Kembali Positif Covid-19, Kepala Dinas Kesehatan Membantah

Jasman menjelaskan, meskipun seseorang pernah terpapar covid-19 dan telah dinyatakan sembuh, namun tidak menutup kemungkinan virus tersebut masih bisa menyerang orang itu kembali.

"Walaupun kita dulu udah pernah positif, kemudian sekarang negatif, bukan berarti ketika kita kena dan telah sembuh masih ada kemungkinan buat terkena kembali," jelasnya.

Menurutnya, hal itu karena model dan bentuk virus corona dapat bermutasi dengan kekuatan yang berbeda-beda, sehingga cara penularannya juga berbeda. Dia juga mengingatkan agar masyarakat tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

Beredar kabar Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kota Padang, Amasrul, kembali terpapar covid-19. Namun hal ini dibantah Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani.

“Kalau Pak Sekda sakit, benar. Tapi bukan covid-19,” ujarnya kepada langgam.id, Minggu (11/10/2020). (Yesi, Amalia/ABW)

Baca Juga

Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru