Sejumlah Daerah di Pasbar Dilanda Banjir, BPBD Imbau Warga Lebih Waspada

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sejumlah daerah di Pasbar dilanda banjir, bahkan menutup akses jalan.

Longsor yang terjadi di salah satu kawasan di Pasaman Barat. (Foto: Dok. BPBD Pasbar)

Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Sejumlah daerah di Pasbar dilanda banjir, bahkan menutup akses jalan.

Langgam.id - Sejumlah daerah di Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) dilaprokan dilanda banjir pasca-hujan lebat yang terjadi sejak sore, Rabu (19/1/2022).

Plt. Kepala BPBD Pasbar, Azhar mengatakan, data sementara, ada empat wilayah di Pasbar yang dilanda banjir, yaitu Air Haji di Kecamatan Sungai Aur, di Gunung Tuleh, di Paroman dan di Kajai, Kecamatan Talamau.

Bahkan, kata Azhar, juga ada laporan longsor yang terjadi, namun hanya longsor kecil. "Tadi sore genangan air di Paroman dan Kajai sudah surut, memang sekitar 11 rumah warga terdampak banjir, termasuk satu lokasi wisata," ujar Azhar kepala Langgam.id via telepon, Rabu (19/1/2022) malam.

Menurut Azhar, luapan Sungai Batang Air Haji saat ini masih menutup akses jalan lintas di Kecamatan Sungai Aur.

Tim, katanya, juga sudah berada di lokasi, dan berusaha memberikan bantuan bagi korban banjir serta melakukan pemantauan dan pendataan.

Akibat tertutupnya akses jalan, lanjut Azhar, menyebabkan terjadinya antrean kendaraan dari dua arah.

"Genangan air masih di atas bahu jalan di Air Haji dan sekitar Batang Kapas, Kecamatan Sungai Aur, kami berharap pengendara bersabar demi keselamatan," imbaunya.

BPBD, sebut Azhar, mengimbau agar masyarakat meningkatkan kewaspadaan dari ancaman bencana, seperti di kawasan aliran sungai dan rawan longsor, terlebih saat curah hujan tinggi.

Baca juga: Banjir Pasaman Barat, 247 Rumah Terdampak, 2 Jembatan Rusak

"BPBD juga masih melakukan pendataan kongkrit tentang dampak banjir dan kebutuhan mendesak dari masyarakat atau korban banjir," katanya. (Ian/Aas)

Dapatkan update berita Pasaman Barat – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Puluhan petani dari Nagari Kapa, Kabupaten Pasaman Barat, menggelar aksi damai di depan Mapolda Sumatra Barat pada Rabu (23/10/2024).
Puluhan Petani Gelar Aksi Damai, Desak Polisi Ditarik dari Lahan di Nagari Kapa
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
Pemko Padang berkomitmen penuh dan siap berkolaborasi dengan BWSS V untuk mewujudkan pembangunan infrastuktur strategis
Atasi Masalah Banjir di Padang, BWSS V Bakal Bangun Sistem Polder di Sungai Batang Kandis
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034