Saat Ini Hujan Lebat di Area Gunung Marapi, Masyarakat Diminta Waspadai DAS Berhulu di Marapi

Langgam.id - Hujan lebat mengguyur area atau kawasan sekitar Gunung Marapi saat ini, Jumat (14/6/2024), sekira pukul 19.30 WIB.

Secara meteorologi, cuaca hujan disertai angin bertiup lemah ke arah Tenggara. Suhu udara 21.8-27.4 °C, kelembaban udara 57.9-88.1 %, dan tekanan udara 680.1-681.8 mmHg. Volume curah hujan 16.66 mm per hari.

Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Marapi di Bukittinggi menjelaskan, saat ini sedang turun hujan lebat di Bukittinggi dan terekam juga hujan di stasiun Sungai Jambu dan Pasir Laweh. Oleh sebab itu, PGA Marapi minta masyarakat menjauhi aliran sungai yang berhulu dari Marapi.

"Mohon berhati-hati bagi masyarakat yang beraktivitas di daerah aliran sungai yang berhulu dari gunungapi Marapi. Saat ini sedang turun hujan lebat di Bukittinggi dan terekam juga hujan di stasiun Sungai Jambu dan Pasir Laweh, masyarakat agar menjauhi aliran sungai," terang petugas PGA Marapi dalam grup WhatsApp Marapi Information.

Hingga berita ini diturunkan, kawasan Marapi dan sekitarnya masih dilanda hujan. Hujan ini juga merata di kawasan Sumatra Barat, seperti halnya yang terjadi di Kota Padang. (*/Yh)

Baca Juga

Pangan Sehat bagi Penyintas Galodo Gunung Marapi
Pangan Sehat bagi Penyintas Galodo Gunung Marapi
Gusti Candra Ditunjuk jadi Dirut Bank Nagari Periode 2024-2028
Gusti Candra Ditunjuk jadi Dirut Bank Nagari Periode 2024-2028
Bank Nagari Tetapkan Direksi Baru Periode 2024-2028, Ini Daftarnya
Bank Nagari Tetapkan Direksi Baru Periode 2024-2028, Ini Daftarnya
LBH Padang memberikan tanggapannya terkait konferensi pers yang dilakukan Kapolda Sumbar, Irjen Pol Suharyono atas meninggalnya AM,
Tanggapi Pernyataan Kapolda Soal Kematian AM, LBH: Berhenti Lindungi Pelaku, Proses Mereka Semua
Daftar 11 Rekrutan Anyar Semen Padang FC, Ramaikan Liga 1 2024/2025
Daftar 11 Rekrutan Anyar Semen Padang FC, Ramaikan Liga 1 2024/2025
Langgam.id - Kongres Kebudayaan 2022 resmi dilaunching dalam acara yang digelar di Hotel Santika, Kota Padang, Sumbar, Selasa (9/8/2022).
Irman Gusman Serahkan Dokumen Mantan Terpidana ke KPU Sumbar