Ribuan Bibit Tanaman Bakal Disalurkan ke Kelompok Tani di Padang

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syahrial Kamat (Foto: Humas Pemko Padang)

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syahrial Kamat (Foto: Humas Pemko Padang)

Langgam.id - Kelompok tani di Kota Padang akan mendapatkan bantuan bibit tanaman kopi robusta, pinang wangi dan pala dari Dinas Pertanian Kota Padang. Selain itu, kelompok tani juga mendapatkan bantuan pupuk.

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syahrial Kamat mengatakan bantuan bibit tanaman tersebut akan  dibagikan pada Mei nanti.

Ia menambahkan, jumlah bantuan bibit kopi robusta yang dibagikan sebanyak 3.650 batang. "Rencananya akan dibagikan kepada Kelompok Tani Rambutan di Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung," ujar Syahrial Kamat seperti yang dirilis infopublik.id, Senin (5/4/2021).

Kemudian terang Syahrial, bantuan bibit pinang wangi sebanyak 1.900 batang untuk Kelompok Tani Usaha Karya di Kelurahan Bungus Barat, Kecamatan Bungus Teluk Kabung.

"Berikutnya, bibit pala sebanyak 1.000 batang untuk Kelompok Tani Lapau Munggu di Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji," katanya.

Ia berharap dengan adanya bantuan bibit dan pupuk ini, bisa mendorong petani untuk lebih giat lagi berkebun dan menggarap lahannya. Sehingga akan berimbas pada meningkatnya kesejahteraan petani di Kota Padang. (*/yki)

Baca Juga

Umrah Gratis untuk “Pasukan Oranye” di Padang
Umrah Gratis untuk “Pasukan Oranye” di Padang
Groundbreaking Fly Over Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Bukti Komitmen Presiden Prabowo Bangun Sumbar
Groundbreaking Fly Over Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Bukti Komitmen Presiden Prabowo Bangun Sumbar
Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Menteri PU Janji Benahi Kawasan Jondul Rawang yang Puluhan Tahun Jadi Langganan Banjir
Menteri PU Janji Benahi Kawasan Jondul Rawang yang Puluhan Tahun Jadi Langganan Banjir
Puluhan Tahun Langganan Banjir, Andre Rosiade Bawa Menteri PU Bereskan Kawasan Jondul Rawang
Puluhan Tahun Langganan Banjir, Andre Rosiade Bawa Menteri PU Bereskan Kawasan Jondul Rawang
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO
Andre Rosiade Minta PT Semen Padang Perbaiki Rumah yang Rusak Akibat Ditabrak Truk CPO