Program 100 Hari Pertama Mahyeldi-Audy Jika Menang di Pilgub Sumbar

Mahyeldi-Audy

Mahyeldi-Audy daftar di KPU Sumbar. (foto: Yesi Marpaung/Langgam.id)

Langgam.id - Pasangan nomor urut 4 Mahyeldi-Audy Joinaldy menjelaskan rencana program kerja 100 hari pertama jika terpilih memenangkan Pilgub Sumatra Barat (Sumbar) 2020. Ia menyampaikan itu saat debat kedua yang disiarkan oleh TvOne, Kamis (3/12/2020).

Calon Gubernur Mahyeldi mengatakan ada empat program yang akan dilaksanakan pada 100 hari pertama usai pelantikan, jika ia terpilih menjadi Gubernur Sumbar. Pertama merancang Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

"Ada empat hal yang kami lakukan dalam waktu 100 hari usai pelantikan jika terpilih, pertama merancang RPJMD sesuai visi dan misi program unggulan kami," katanya.

Program kedua, ia bersama Audy akan melakukan koordinasi dengan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Sumbar. Pertemuan akan melakukan konsolidasi mengenai anggaran tahun 2021.

Kemudian meningkatan penanganan covid-19 dengan 4 langkah, yaitu edukasi, pelaksanaan vaksinasi, isolasi, karantina, serta diagnosis dini. Kemudian memperbanyak doa dan ibadah.

"Terimakasih kepada masyarakat Sumbar, yang telah memberi dukungan kepada kami, kami telah mengunjungi lebih dari 1000 titik, kami yakin belum semuanya, sempat kami kunjungi, tapi kami yakin masyarakat akan memilih kami," katanya.

Sementara, Calon Wakil Gubernur Audy Joinaldy mengatakan dari sektor ekonomi, pihaknya juga segera melakukan pemulihan dan penguatan dengan memberikan insentif kepada UMKM. Kemudian membuka akses keuangan bagi UMKM baik perbank-an maupun non-perbankan.

"Kita berharap pilkada berlangsung damai, aman, dan tidak memecah persatuan masyarakat Sumbar," ujarnya. (Rahmadi/ABW)

Baca Juga

Bakal Berpisah di Pilgub Sumbar 2024, Mahyeldi Sebut Hubungan dengan Audy Tetap Harmonis
Bakal Berpisah di Pilgub Sumbar 2024, Mahyeldi Sebut Hubungan dengan Audy Tetap Harmonis
Pemprov Berhasil Tingkatkan IPM Sumbar, Kini Berada di Peringkat 7 Nasional
Pemprov Berhasil Tingkatkan IPM Sumbar, Kini Berada di Peringkat 7 Nasional
Wagub Sumbar Temui Mahasiswa yang Gelar Aksi di Kantor Gubernur
Wagub Sumbar Temui Mahasiswa yang Gelar Aksi di Kantor Gubernur
2 Tahun Mahyeldi-Audy, Mahasiswa Gelar Aksi di Kantor Gubernur Sumbar
2 Tahun Mahyeldi-Audy, Mahasiswa Gelar Aksi di Kantor Gubernur Sumbar
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Gubernur Sumbar Mahyeldi mengaku tidak mengetahui nama lengkap istri Wagub Audy Joinaldy.
Gubernur Sumbar Mengaku Tidak Ingat Nama Lengkap Istri Wagub Audy
Al-Farabi adalah seorang Filosof Islam yang meyakini bahwa agama tidak betentangan dengan filsafat. Keduanya membawa kepada kebenaran.
Mahyeldi-Audy, Civil Society atau Masyarakat Madani?